Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

22 May 2012

Irit , Karbu dan Terjangkau Picu Honda BeAt Makin Laris

Irit , Karbu dan Terjangkau Picu Honda BeAt Makin Laris

Gacoan Honda di matik entry level, yaitu BeAt mencatatkan pertumbuhan 8% dari penjualan pada bulan sebelumnya. Jika pada bulan Maret angka penjualannya mencapai angka 111.507 unit, maka pada bulan April sukses melejit menjadi 120.411 unit. Wow…perolehan yang sungguh fantastis!!Kira – kira apa sih yang membuat Honda BeAt laris manis?
Overheat dan Paku Kendala Pembalap Indonesia Bersinar di Asia Road Racing Championship(ARRC)

Overheat dan Paku Kendala Pembalap Indonesia Bersinar di Asia Road Racing Championship(ARRC)

Yang namanya kendala itu bisa dalam bentuk apa saja, seperti salah pilih ban, cuaca yang kurang bisa diperkirakan dan lain-lain. Begitu pun pembalap masa depan Indonesia juga menuai hasil yang kurang baik akibat terkendala masalah mesin saat balapan di Sirkuit Sepang Malaysia, Minggu 13 Mei 2012 dalam seri perdana kelas Supersport 600 cc Asia Road Racing Championship(ARRC).

21 May 2012

no image

Rossi dan Hujan Usir Kejenuhan MotoGp, Lorenzo Juara


Amazing!Luar Biasa! dan sebagainya yang tak mampu OM ucapkan lagi. Penonton mampu dibuat menahan nafas lap demi lap pada balapan MotoGp Seri Le Mans, Perancis.Sungguh - sungguh sangat menegangkan balapan pada hari ini, kejenuhan pun bisa diusir dan seprtinya jika terus ini, ada kemungkinan Casey Stoner akan berubah pikiran untuk tidak jadi pensiun. 
Jalan - jalan ke Sensai Matik Yamaha

Jalan - jalan ke Sensai Matik Yamaha



Acara ini sebenarnya telah berlangsung pada tanggal 5-6 Mei 2012 yang lalu di Lapangan Arhanudse, Jln. Komp Kodam Lapangan Arhanudse, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Namun baru pada hari ini OM posting artikelnya..wueheheh...ngapain aja nih si OM?Yaah...lebih baik telat daripada tidak sama sekali, ya kan?

13 May 2012

Velg New V-ixion 2,5inci dan 3,5 inci?

Velg New V-ixion 2,5inci dan 3,5 inci?

Pulsar 200NS, Teralis dan New V-ixion adalah 3 motor yang sedang hangat-hangatnya diperbincangkan. Mulai dari dunia maya sampai berlanjut ke warung kopi sebrang jalan juga ramai membicarakannya walaupun belum benar-benar jelas apakah motor tersebut akan benar-benar diluncurkan di Indonesia tercinta ini...namanya juga gosip, digosok makin sip...hehehe.

11 May 2012

Matikan Mesin dan Standar Tengah

Matikan Mesin dan Standar Tengah

Ketika sudah menikah tentunya menginginkan kehadiran sang buah hati sebagai pelengkap kebahagiaan dan bila sudah ada maka tentunya akan berusaha agar memberikan yang terbaik dan akan menjaga sang buah hati agar tidak terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan padanya, ya kan mas bro mba sist?Apalagi ketika masih masa anak-anak, lagi masa lucu-lucunya tuh.

07 May 2012

Berawal dari selembaran yang OM dapatkan, sebelumnya hanya memperhatikan harga Mio J-FI tapi setelah diteliti lebih lanjut, tak hanya Mio J-FI yang mengalami kenaikan. Sepertinya Mei 2012 ini adalah bulannya Yamaha tuk mengupgarde harga jual.Yups...Yamaha menaikkan harga jual beberapa produknya, Mio J-FI, Vega ZR DB, V-ixion,New Jupiter Mx AT dan bahkan Mio Sporty juga naik. Rentang kenaikan harga ada dikisaran Rp 50rb - Rp 350rb. 

06 May 2012

Kertas Cokelat Cegah Korosi

Kertas Cokelat Cegah Korosi


Si cokelat di busi

Yang dimaksud bukanlah kertas berbahan cokelat tapi kertas yang berwarna cokelat. Dibilang kertas juga sepertinya kurang cocok karena teksturnya kasar dan ada yang tebal. Hampir mirip dengan kardus atau memang kardus kali ya?
2-3 bulan berlalu, Mio J Series Naik Harga

2-3 bulan berlalu, Mio J Series Naik Harga


Yamaha Mio J yang punya nama lengkap Yamaha Mio Jet-FI ini peluncurannya telah dilakukan 3 bulan yang lalu, namun terasa seperti baru kemarin meluncurnya. Dan setelah 3 bulan berselang dari kelahirannya, kini Mio J series harganya naik. 

30 April 2012

MotoGp Spanyol, Stoner Juara Lorenzo Runner Up

MotoGp Spanyol, Stoner Juara Lorenzo Runner Up

Pagelaran Moto Gp sudah singgah ke Sirkuit Jerez, Spanyol di mana Casey Stoner menjadi jawara di seri ke dua Moto Gp kali ini. Diikuti Jorge Lorenzo di urutan ke dua dan Dani Pedrosa di posisi ke tiga. Sementara rekan Jorge Lorenzo, Ben Spies terpuruk di luar sepuluh besar, maka dengan begitu sudah dua kali Ben Spies mencatatkan hasil yang kurang memuaskan.
AHM Tanam 200000 pohon

AHM Tanam 200000 pohon


PT Astra Honda Motor (AHM) melakukan berbagai aksi penghijauan dengan menanam sekitar 200.000 pohon sebagai bagian kecintaan dan tanggung jawab sosial perusahaan terhadap lingkungan di Indonesia. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya AHM memperingati Hari Bumi Sedunia tanggal 22 April.  Sebanyak 11 aksi penghijauan dilakukan dengan menanam 28.325 pohon selama kurun Januari-April tahun ini. Kegiatan ini akan dilanjutkan dengan 2 aksi penanaman 165.000 pohon di beberapa wilayah di Tanah Air. Berbagai aksi penghijauan ini bekerjasama dengan Yayasan Astra Honda Motor (YAHM), lembaga pemerintahan, lembaga kemasyarakatan, dan Main Dealer Honda di Indonesia. 
Bajaj Pulsar 220 Diskon 2 juta Rupiah

Bajaj Pulsar 220 Diskon 2 juta Rupiah

hayoo..yg dilihat apanya dulu?
Bajaj Pulsar 220 merupakan motor sport dengan kapasitas terbesar yang telah diluncurkan oleh Bajaj Indonesia. Harga Rp 18,6 juta otr Jakarta saja sudah menjadi modal yang bagus untuk menarik perhatian calon pembeli. Dan kini Bajaj Indonesia dengan berani memberikan diskon sebesar dua juta rupiah, wow!
3 Bulan Pertama Mio Fino Ungguli Scoopy

3 Bulan Pertama Mio Fino Ungguli Scoopy

Pasar matik retro kini semakin ramai saja. Sebelumnya hanya ada Honda Scoopy yang bermain di kolam matik retro, namun kini Yamaha ikut menyemplung di kolam ini dengan meluncurkan Mio Fino pada Februari tahun ini.Kolam yang tadinya biru kini menjadi kuning, jika pabrikan lain ikut nyemplung bisa-bisa jadi merah dah...hehehe...tapi konsumen jadi punya banyak pilihan kan, ya ga?
Penyegaran Honda Tiger, Striping dan Warna Baru

Penyegaran Honda Tiger, Striping dan Warna Baru

Honda Tiger, Si Macan andalan dari AHM(Astra Honda Motor)yang berkapasitas 200cc ini telah mengalami penyegaran dengan menambah varian warna serta merilis striping baru. 

24 April 2012

Maret 2012 Honda Vario Techno 125 PGM-FI Tembus 45000an Unit

Maret 2012 Honda Vario Techno 125 PGM-FI Tembus 45000an Unit

Sejak diluncurkan pertama kali pada 5 Maret 2012, Honda Vario Techno 125 PGM-FI telah mampu mengoleksi angka penjualan 45000an unit, tepatnya 45014 unit pada bulan Maret yang lalu. Dan menurut data Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) yang masuk ke jaringan penjualan Honda sampai 5 April 2012, telah menembus angka 75000unit.

22 April 2012

Perhitungan Pertamax Oplosan Yang Terbaru

Perhitungan Pertamax Oplosan Yang Terbaru

Tepatnya pada satu tahun ini OM pernah mengeluarkan artikel tentang Pertamax Oplosan(PO). Berhubung alm Widjajono Partowidago(meninggal pada hari Sabtu tanggal 21 April 2012 ketika sedang bersama pecinta alam di Gunung Tambora.Moga dosa-dosa beliau diammpuni dan diterima amal ibadahnya,amin) mengeluarkan ide agar pertamina membuat Premix 90 dan juga karena harga Bahan Bakar Minyak(BBM) juga telah berbeda dengan satu tahun yang lalu maka OM akan membuat perhitungan yang bisa mas bro mba sis jadikan patokan apabila ingin menerapkannya.
Yamaha Mio J Maret Tembus 70000 Unit!

Yamaha Mio J Maret Tembus 70000 Unit!

Sungguh seram Yamaha Mio J ini, setelah bulan Februari lalu telah sukses penuhi tugas yang berat. Di bulan Maret pun sukses membukukan angka penjualan sebesar 70064 unit. Tercatat Mio J FI SW 3.176 unit, Mio J FI 35.262 unit dan Mio J FI Teen sebanyak 31626 unit. Sungguh sangat fantastis karena agak susah menggusur pemikiran bahwa injeksi itu susah di servis serta harga partnya yang serba mahal. 

21 April 2012

Premix 90 Terkendala, Kita Buat Sendiri

Premix 90 Terkendala, Kita Buat Sendiri

Wakil Menteri ESDM, Bapak Widjajono Partowidago pernah mempunyai ide agar Pertamina menjual Bahan Bakar Minyak(BBM)beroktan 90 dengan nama Premix dan diperkirakan harga jualnya hanya Rp 7200. Namun rupanya Pertamina tidak setuju dengan rencana wakil Menteri ESDM ini karena harga jual premix 90 tidak bisa dengan harga Rp 7200, namun harganya tidak akan jauh beda dengan Pertamax dan Pertamax Plus.Selain itu juga menyalahi aturan karena premium bertitel BBM Bersubsidi sehingga tidak boleh asal campur saja.

16 April 2012

Laaah...Kok Ada Warna Ungu Ya?

Laaah...Kok Ada Warna Ungu Ya?

Soul GT yang bukan lagunya The S.I.G.I.T karena lagunya The S.I.G.I.T itu Soul Sister, digadang-gadang untuk kaum adam. Dibuktikan dengan desainnya yang berotot serta dilepasnya unsur nama "MIO" karena identik dengan perempuan.

7 Pilihan Warna Yamaha Soul GT

7 Pilihan Warna Yamaha Soul GT

Soul GT, matik terbaru dari Yamaha yang ditujukan untuk cowo yang ingin mengendarai matik namun tetap terlihat gagah. Desainnya mengambil inspirasi dari muscle car dari Amerika Serikat, yaitu Chevy Camaro. Yang paling menarik hati pertama kali adalah headlampnya yang bermodelkan projector walaupun hanya modelnya saja, serta lampu senja yang menganut model angle eyes dan ada emboss "SOUL GT" diburitan belakangnya.

11 April 2012

no image

Jangan Marah Bila Sepeda Motor Tambah Banyak

Makin banyak keluhan populasi sepeda motor yang semakin banyak, membuat jalan menjadi penuh, tak beraturan dan pencemaran udara menjadi meningkat.Tapi tunggu dulu, kita harus tahu asal muasal bin penyebab utamanya. Sebagian besar masyarakat Indonesia membutuhkan transportasi yang bisa membawa mereka tepat waktu sampa tujuan, hemat biaya, dapat menjangkau kemana saja terutama ke daerah yang mempunyai lebar jalan yang sempit, nyaman dan bisa selalu tersedia kapan pun dibutuhkan. Nah semakin jelas kan moda transportasi apakah itu?
Yamaha Soul GT Resmi Meluncur, Mio Soul Resmi Discontinue

Yamaha Soul GT Resmi Meluncur, Mio Soul Resmi Discontinue

Secara resmi pada tanggal 7 April 2012 yang lalu, Yamaha Soul GT telah meluncur untuk menemani Mio J yang telah lahir dahulu. Soul GT memakai spek rangka, mesin serta teknologi yang serupa dengan Mio J. Hanya penampilannya saja yang berbeda karena Soul GT ditujukan kepada lelaki yang ingin berkendara memakai sepeda motor matik.Harganya masih dikisaran 13 jutaan, yaitu Rp 13,9 juta untuk OTR Jakarta. 

03 April 2012

no image

Pertarungan Mid Sport juga Seru

3 bulan awal di tahun 2012 ini kita dipertontonkan pertarung yang seru di kelas matik. Pabrikan sepeda motor berlomba-lomba mengeluarkan "peluru"nya masing-masing.Yamaha Menggempur di matik entry level, sementara Honda coba pertahankan mid matik.Di kelas bebek masih adem ayem. Nah yang tidak kalah serunya ada di pertarungan mid sport, terutama kelas 150cc. 

25 March 2012

Inikah Pertanda Yamaha Soul GT Akan Muncul?

Inikah Pertanda Yamaha Soul GT Akan Muncul?

Lagi jalan-jalan ke website resmi Yamaha Indonesia(YI), kok terasa ada yang beda tapi tidak bisa langsung kebuka semua tampilan Home web YI, maklum sinyalnya lagi jalan-jalan jadi lemot..hehehe.Nunggu beberapa saat(lebih tepatnya sekitar 2 menit)baru deh kebuka full semua dan ternyata memang ada yang beda.

20 March 2012

Honda Vario Techno 125 PGM-FI Bikin Konsumen Lama Sakit Hati?

Honda Vario Techno 125 PGM-FI Bikin Konsumen Lama Sakit Hati?

Astra Honda Motor(AHM) selaku ATPM HOnda meluncurkan matik anyarnya yang bernama Honda Vario Techno(Vartech) 125 PGM-FI dalam dua versi, CBS dan non CBS.Fitur yang diusungnya semakin kaya, seperti kapasitas mesin yang bertambah menjadi 125cc sehingga tenaganya juga bertambah besar,sistem pengabutan bensin yang telah mengadopsi injeksi generasi terbaru dari Honda, kapasitas bagasi yang muat helm full face tanpa kendala,sistem starter yang lebih halus dari vario 110 yang lawas serta perubahan lainnya disektor mesin dan CVT.

17 March 2012

Iklan Blak-blakan dari Bajaj Indonesia

Iklan Blak-blakan dari Bajaj Indonesia

Ketika sedang asyik surfing di dunia maya, mencari berita sepakbola tentang hasil Europa League di detik.com, Om sempat terkejut dengan adanya sebuah iklan. Iklannya sungguh menantang...hehehe...bukan iklan mesum ya tapi ini iklan dari sebuah pabrikan motor.Tau kan iklan yang bilang "Cewek duluan", yups...benar, itu adalah pabrikan motor dari negeri India, Bajaj!
Mio J dan Mio Fino Sukses Laksanakan Tugas Berat

Mio J dan Mio Fino Sukses Laksanakan Tugas Berat

2 produk anyar Yamaha yang telah dilaunching Februari lalu telah sukses laksanakan tugas berat. Mio J diberi tugas awal sebesar 25.000 unit per bulan dan akan naik secara bertahap hingga 50.000 unit perbulan. Sementara Mio Fino tugas awalnya adalah terjual sebanyak 20.000 unit perbulan.Namun tugas itu berhasil dilaksanakan oleh keduanya.
Bengkel Pendongkrak Performa TVS

Bengkel Pendongkrak Performa TVS

Motor keluaran dari Negeri Bollywood sebenarnya sudah dibekali tenaga yang mumpuni untuk dalam dan luar kota tapi yang namanya speedfreak, tak pernah puas dengan performa standar dari pabrikan. Ingin menambah performa tapi masih bingung bengkel mana yang bisa tangani motor India ini. Bagi yang disekitar JaBeTa(Jakarta Bekasi Tangerang), ada bengkel rujukan nih yang menyediakan paket pendongkrak performa. Memperbesar kapasitas mesin seolah-olah menjadi hal yang wajib dilakukan karena semuanya menerapkan jurus itu sebagai salah satu cara tingkatkan tenaga.Yups...langsung saja di cek mas bro.

12 March 2012

Pembalap Liar Bisa Dikenai Hukuman Mati

Pembalap Liar Bisa Dikenai Hukuman Mati

Hiiiiiiiiihhh……seyem euy terutama buat para pembalap liar, jika terbukti melakukan balap liar maka bisa dituntut 7 tahun penjara bahkan hukuman mati. Haaayyooo…. masih mau balap liar?Hehehe…buat pelaku bali(balap liar), tenang dahulu karena itu ada di China, di Indonesia masih bisa menghirup nafas lega.
Yamaha Mio Fino 3 Tema 7 Varian Warna

Yamaha Mio Fino 3 Tema 7 Varian Warna

Yamaha Mio Fino telah meluncur dengan 3 tema yang hanya berbeda di motif stripingnya.Classic, Fashionable dan Sporty, itulah 3 tema yang diusung Yamaha dengan 7 varian warna. Yang jadi pertanyaan adalah 7 varian warna itu total dari ke tiga tema tersebut atau masing-masing tema mempunyai 7 varian warna?Selidik punya selidik, OM telah mendapatkan jawabannya. Yups....monggo dilihat melalui gambar saja biar lebih jelas ^_^ .

10 March 2012

no image

Inreyen, Geber atau Kalem?

Memiliki motor yang telah lama diidamkan itu rasanya tidak karuan, apalagi bisa dimiliki dengan hasil keringat sendiri. Senang, bangga dan haru bercampur jadi satu. Tentunya sebagai pemilik akan berusaha merawat dan memberikan yang terbaik untuk tunggangan kesayangannya agar awet dan performa selalu terjaga dengan baik.Masa inreyen menjadi hal yang kadang cukup membingungkan bagi sebagian pemilik motor baru, apakah bisa langsung digeber sesuka hati atau kalem mengikuti anjuran buku manual?

29 February 2012

Prasarana dan Sebagian Besar Masyarakat Belum Siap Euro3

Prasarana dan Sebagian Besar Masyarakat Belum Siap Euro3

Jika para produsen sepeda motor di Indonesia telah menyatakan siap menyongsong Euro3, maka ada beberapa pihak nih yang secara tidak langsung belum siap dan akan mengganjal kelangsungan standard emisi Euro3. Siapakah mereka?

27 February 2012

Pengembangan Mio J Lebih Sulit dari YZF-M1

Pengembangan Mio J Lebih Sulit dari YZF-M1

Fitur Yamaha Mixture JET-Fuel Injection (YMJET-FI), sistem pengabutan bensin yang menganut sistem injeksi ini merupakan generasi terbaru dari Yamaha. Dan tersemat di Mio J, matik terbaru andalan Yamaha. Ternyata fitur ini pengembangannya diklaim lebih sulit daripada mengembangkan YZR-M1. Tahu kan YZR-M1?Itu tuh motor prototype yang dipakai Jorge Lorenzo dan Ben Spies.
Euro3 Industri Motor di Indonesia Siap

Euro3 Industri Motor di Indonesia Siap


Saat ini Indonesia masih menganut Euro2 sebagai standar emisi kendaraan bermotor, khususnya roda dua. Digadang-gadang Indonesia akan menyongsong Euro3 agar tingkat polusi bisa berkurang,terutama di kota-kota besar dan khususnya Jakarta. Sudah pada tahu kan bahwa Ibu kota dari negera tercinta kita menempati podium ke tiga kota paling berpolusi…hiks…hiks.

24 February 2012

Pasang Kunci Kontak New Jupiter Mx di Jupiter Mx Lawas

Pasang Kunci Kontak New Jupiter Mx di Jupiter Mx Lawas

Angka pencurian kendaraan bermotor makin lama makin bertambah, tentunya hal ini membuat resah para pemilik kendaraan bermotor,khususnya kendaraan roda dua. OM juga ikut dibuat resah, maklum "investasi" di sepeda motor sudah lumayan banyak jadi bakalan tidak mau kehilangannya dung, ya kan?Ada beberapa cara untuk mengamankan sepeda motor dari Si Tangan Panjang, seperti dikunci stang, pasang gembok, pasang alarm dll. 
Sukses Launching Mio Fino di Surabaya

Sukses Launching Mio Fino di Surabaya

JAKARTA - Surabaya sebagai salah satu area kuat pemasaran produk Yamaha, menyusul Jakarta untuk menggelar launching Mio Fino. Peluncuran resmi Mio Fino di Kota Pahlawan itu diadakan di Surabaya Town Square(Sutos), Sabtu (18 Februari 2012). Launching motor Fashionable Matic Yamaha ini disambut antusias masyarakat setempat. Sekitar 5.000 pengunjung tumpah ruah memadati lokasi event dan menikmati sejumlah sajian acara. Mereka pun terpikat ikon utama itu sendiri yaitu Mio Fino. 
Jadwal Sementara Motoprix 2012

Jadwal Sementara Motoprix 2012

Akhirnya keluar juga jadwal kompetisi balap roda dua di Indonesia. Meskipun ini masih jadwal sementara karena masih bisa berubah setelah Mukernas PP IMI bulan Maret besok tapi lumayanlah sudah ada bayangan untuk menikmati adrenalin yang akan terpacu. Deru knalpot, aksi overtaking, crash, jadi tontonan yang sanggup membuat penonton menahan nafas.

04 February 2012

Yamaha MIO J-FI Matik Mopang Injeksi Termurah

Yamaha MIO J-FI Matik Mopang Injeksi Termurah

Jreng...jreng...setelah dibuat penasaran berapa harga jual Yamaha MiJ-FI karena sebelumnya hanya didisplay saja,akhirnya dirilis juga harganya. Yups, saat ini bisa dikatakan bahwa Yamaha Mio J-FI merupakan matik injeksi termurah. Banderol Yamaha Mio J-FI SW(Spoke Wheel) alias velg jari-jari untuk on the road wilayah Jakarta dan sekitarnya seharga Rp 11,99jutaan atau naik 400rb dari mio karbu. Sementara Mio J-FI CW (Cast Wheel) alias yang mengusung velg palang dijual dengan harga Rp 12,8 juta atau lebih mahal 300rb dari model karbunya.
no image

Lebih Baik Repot Sedikit Daripada Menyesal Kemudian

Pencurian kendaraan bermotor semakin marak,di daerah OM saja dalam 2 bulan terakhir sudah ada 7 sepeda motor yang hilang, bahkan Ninja 250r yang baru ditebus 1 bulan juga raib dipinjam sama maling.... wew! Ada baiknya kita lebih hati-hati dan tidak terlalu menyepelekan. Pencurian sepeda motor juga sering terjadi di minimarket, jangankan yang tidak ada tukang parkirnya, yang ada pun juga masih bisa kecolongan. 

02 February 2012

Yamaha Byson Akhirnya Ada Iklannya Sendiri

Yamaha Byson Akhirnya Ada Iklannya Sendiri

Banyak yang bertanya-tanya, kenapa iklannya tidak ada?Apa karena tidak laku atau karena apa?OM sering mendapat pertanyaan ini dan diberbagai forum pasti ada yang mengajukan hal yang sama. Analisis OM pada saat itu adalah karena permintaan barang sangat banyak, sedangkan persediaannya hanya sedikit. Lalu lahir lah yang bernama "inden" dan saking banyaknya jumlah permintaan, daftar inden bisa sampai berbulan-bulan bahkan OM mendapat laporan bahwa disuatu daerah ada yang masa indennya mencapai 7 bulan...wooow!
Screenshot Video It's Magic

Screenshot Video It's Magic

Ini dia Screenshot video It's Magic dari Yamaha Indonesia. Kalau masih penasaran, lihat langsung saja ya. ^_^


OM masih penasaran dengan Teaser, jadi ingin menguaknya...hehehe.

01 February 2012

Apa ya Keajaiban Baru Dari Yamaha??

Apa ya Keajaiban Baru Dari Yamaha??

Iseng-iseng berkunjung ke FP(Fan Page) facebook resmi Yamaha Indonesia, melihat-lihat wall yang ada disana. Tak disangka melihat status dari adminnya yang disertai dengan link. Status dari adminnya membuat OM penasaran juga, " Tunggu Keajaiban Baru Dari Yamaha...It's Magic!".

31 January 2012

Stabilizer Stang Satria F di Jupiter Mx, Redam Getaran Gaya Oke

Stabilizer Stang Satria F di Jupiter Mx, Redam Getaran Gaya Oke

Sepeda motor standar dari pabrikan sudah diberikan performa yang cukup sebagai alat berkendara agar mampu mengantarkan dari suatu tempat ke tempat yang lain. Bila ada yang kurang puas dengan performa standarnya maka bisa upgrade atau bahasa lainnya adalah korek performanya. Biasanya setelah peningkatan tenaga, getaran mesin akan ikut bertambah. Ada salah satu cara nih agar getaran mesin bisa lumayan teredam.
Akurasi Spidometer Yamaha Jupiter Mx

Akurasi Spidometer Yamaha Jupiter Mx

Lama-lama jadi penasaran juga, seberapa akurat sih spidometer Yamaha Jupiter Mx?Dan sebenarnya OM sudah mengetesnya sejak lama, namun baru OM publikasikan sekarang..hehehe....namanya juga manusia, lupa.OM mengetesnya ketika sudah menempuh jarak 13361,3KM dan karena OM memakai SmartPhone berbasis Andorid, maka OM memakai aplikasi Ndrive. Aslinya ini aplikasi GPS dan ketika sedang bergerak maka akan menunjukan kecepatan sebenarnya tapi sayangnya tidak bisa merekam kecepatannya.
ENEOS Sponsor Baru Yamaha di MotoGp?

ENEOS Sponsor Baru Yamaha di MotoGp?

ENEOS(bukan eh ngelos ya) dikabarkan telah resmi menjadi sponsor Yamaha di MotoGp. JX Nippon Oil & Energy Corporation merupakan perusahaan di belakang merek produk dan stasiun layanan Eneos. Perusahaan ini berasal dari Jepang. Brand ini menggantikan posisi Petronas sebagai sponsor resmi Yamaha.

28 January 2012

Matik Anyar Yamaha, Mio J-FI

Matik Anyar Yamaha, Mio J-FI

Produk baru dari Yamaha yang kabarnya akan dilaunching pada bulan Februari 2012 ini memiliki teknologi yang telah ada di produk Yamaha Indonesia lainnya, yaitu DiAsil Cylinder tahan baret berpaduan dengan forged piston yang ringan namun kuat serta bidang gesekan yang minim dengan dinding liner. Lalu disuntikannya teknologi Fuel Injection terbaru Yamaha yang disebut Yamaha Mixture JET-Fuel Injection (YMJET-FI) pada produknya yang paling laris.
Top Ten Motor Terlaris 2011

Top Ten Motor Terlaris 2011

Tahun 2011 telah berlalu dan kini kita sudah ada di tahun 2012. Tahun 2011, Honda berhasil mempertahankan tradisinya sebagai leader penjualan secara keseluruhan bahkan jarak dengan rval sejatinya semakin besar.Produk-produk terbaru yang dikeluarkan serta bertambahnya kapasitas produksi dari semua pabriknya di Indonesia yang mampu sentuh 4 juta unit/tahun,semakin memperkuat Honda.

16 January 2012

Terima Kasih, SABER!

Terima Kasih, SABER!

SABER(Sapu Bersih Ranjau Paku). Komunitas sukarela ini sangat besar jasanya. Di saat banyak orang yang tidak peduli dengan keadaan jalan terutama dengan sesama pemakai jalan, mereka dengan sukarela tanpa pamrih menyapu bersih ranjau paku yang betebaran di jalanan Ibukota Jakarta.

15 January 2012

Logo 3D New Striping New Jupiter Mx

Logo 3D New Striping New Jupiter Mx

Tahun 2012 Yamaha Indonesia mulai bergerak kembali untuk meluncurkan produk baru serta facelift beberapa produknya.Ssttt...denger-denger produk barunya akan keluar bulan ini, kita tunggu saja ya. Facelift New Jupiter Z telah meluncur, striping warna putih dan dibintangi oleh pembalap andalan Yamaha di MotoGp, yaitu Jorge Lorenzo. Lalu tanggal 10 Januari 2012 yang lalu, bebek super Yamaha juga tak ingin ketinggalan.
no image

Pemberitahuan. Perubahan Sistem.

Pemberitahuan ini kami beritahukan kepada semua yang telah berkunjung ke blog ini.

Mulai 15 Januari 2012, kami tidak menerima pemesanan barang(part motor) sehingga hanya akan menyediakan informasi seputar sepeda motor. Kami masih menyediakan info tentang harga part performance maupun aksesoris tapi hanya sebagai info saja. Jika masih ingin memesan lewat kami, boleh-boleh saja tapi kami jadi toko online dan untuk part tertentu menjadi perantara saja.

Demikianlah pemberitahuan yang dapat kami berikan.Terima Kasih.