Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

06 May 2012

2-3 bulan berlalu, Mio J Series Naik Harga

| 06 May 2012

Yamaha Mio J yang punya nama lengkap Yamaha Mio Jet-FI ini peluncurannya telah dilakukan 3 bulan yang lalu, namun terasa seperti baru kemarin meluncurnya. Dan setelah 3 bulan berselang dari kelahirannya, kini Mio J series harganya naik. 

Apakah Mas bro Mba Sist ada yang memperhatikan kapan harganya mulai naik?OM baru hari ini mengetahuinya dari selembaran yang dibagikan oleh sales dipinggir jalan. Sepertinya harga naik mulai Mei 2012.Mio J-FI SW naik menjadi Rp 12juta, lalu Mio J-FI CW (Family) menjadi Rp 12,85 juta dan Mio J-FI CW (Teen) menjadi Rp 13 juta.Awalnya OM mengira harganya naik karena sedang ada acara "Sensasi Matik Yamaha". 

Namun ketika mengecek ke website resmi Yamaha Indonesia,ternyata harganya memang naik dan sama dengan yang ada di selembaran yang OM terima. Wah...wah..wah...ada angin apa nih?Baru 3 bulan lahir dan harganya sudah naik antara Rp 50rb - Rp 150rb. Apakah ini pertanda bahwa Mio J series telah menuai sukses sehingga berani menaikkan harga untuk mendapatkan keuntungan yang lebih banyak?Atau naiknya harga BBN?Atau untuk menciptakan rentang harga yang sesuai, contohnya dengan Mio versi karbu atau dengan Soul GT. Monggo pendapatnya. ^_^


Related Posts

No comments:

Post a Comment