Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

31 January 2015

Honda CBR250R Dua Silinder Hampir 30dk On Wheel Muncul di Motor Plus

| 31 January 2015

Seminggu terakhir ini, jagad roda dua baik maya maupun nyata atau bahkan dari 5 dimensi. Dihebohkan dengan adanya kemungkinan CBR250R yang saat ini sedang menjomblo, akan mempunyai pasangan. Bahkan kemungkinan besarnya anut V-Twin untuk jadi strong pointnya. Nah di tabloid Motor Plus, muncul CBR250R dengan dua silinder yang tenaganya hampir 30dk! Guendeng tenan!


Coba kita lihat part pengabutan bahan bakarnya, nampaknya bukan mesin V tapi lebih ke dua silinder segaris. Mungkin memang mengejar biaya produksi yang lebih rendah agar bisa kompetitif. Tak apa kan? Toh rivalnya juga mesin segaris juga. 


Lanjut ke bagian ECU, mengandalkan API Tech dari Thailand...wuuuiiihhh...keren kan? Tapi kok gambarnya CDI BRT I-DTIS ya? Weleh...ternyata CBR250 nya masih yang jomblo Mas Bro Mba Sist. Kepunyaan om Ismail Suparman Sang Ketua dari CBR Club Indonesia.

Hehehe...jadi begini cerita Mas bro Mba Sist. Tabloid Motor Plus melakukan liputan CBR250 milik om Ismail yang finish di podium 2 dan 3 pada event fun race di Sentul. Tapi sayangnya, antara foto dengan liputannya kurang pas. Contohnya seperti pada foto throttle body. Setahu OM, gambar tersebut merupakan karburator dan bukan throttle body. Sejak kapan CBR250R dari awalnya karbu. 


Apalagi sudah jelas-jelas bahwa masih menggunakan Throttle body (TB) standar. Yang artinya sama sekali tidak diubah menjadi karburator dan tak mungkin bertambah jadi 2 TB. Paling parah lagi ya tentang ECU. Katanya pakai API TECH tapi yang ada pada gambar adalah CDI BRT tipe I-DITS. Sekedar info, ini CDI bisa untuk Ninja 250R. Dengan demikian OM simpulkan bahwa foto yang terpampang, kemungkinan besar adalah untuk Ninja 250R. 


Heran saja, media sebesar itu kok bisa-bisanya salah seperti ini. Kalau sekali dua kali sih masih bisa dimaklumin tapi OM perhatikan, hampir disetiap edisi ada saja yang salah. Sungguh sangat disayangkan.

Related Posts

1 comment: