eSAF
enhanced Smart Architecture
Assalamualaikum, Mas bro Mba sist. Seiring dengan berkembangnya teknologi, maka kita akan dihadapkan dengan istilah baru serta teknis yang baru yang mana tujuannya agar membuatnya menjadi lebih baik dari sebelumnya. Tak terkecuali pada rangka matik kapasitas mesin kecil nya Honda dengan nama eSAF. Bukan Eka Safutra ya yang jelas, yuk kita telusuri lebih lanjut.
eSAF adalah kepanjangan dari enhanced Smart Architecture Frame yang mana dibuat dengan proses produksi press dan laser welding. Tujuannya agar dari segi tampilan terlebih ringkas dan mengotak serta memberikan kemampuan yang lebih mumpuni dalam berbagai kondisi. Hal tersebut juga membuat bobot rangka jadi lebih ringan 8 persen dari rangka yang sebelumnya digunakan. Lalu motor Honda mana saja yang memakai rangka eSAF? Kita kupas satu per satu.
Yang pertama kali mendapatkan update adalah Honda Genio 2019, diluncurkan Juni 2019 membawa mesin dan rangka baru. Mesin yang membawa stroke panjang dan diameter piston menjadi sangat kecil.
Yang kedua adalah Honda BeAT yang dilaunching pada Januari 2020, sama-sama menggendong mesin dan rangka yang mirip dengan Honda Genio. Rangka eSAF membuat bagasi penyimpanan menjadi lebih luas, yaitu 12 liter dan kapasitas tangki bbm menjadi 4,2 liter.
Yang ketiga mengikuti Genio dan BeAT yang sudah mengadopsi mesin dan rangka baru, 10 bulan berlalu dan giliran Scoopy yang mendapatkan update. Mirip dengan BeAT yang kapasitas tangki bbm menjadi 4,2 liter, namun pada kapasitas bagasi lebih besar menjadi 15,4 liter.
No comments:
Post a Comment