Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

03 June 2018

Cara Naik Yamaha Lexi Agar Tidak Jinjit

| 03 June 2018

Setelah melakukan test ride Yamaha Lexi, ada beberapa poin yang cukup menjadi perhatian. Salah satunya adalah saat mengendarainya, memaksa OM untuk jinjit meskipun tidak terlalu parah banget sih. Padahal tinggi badan 170 cm dan bahkan Bro Radhitya yang punya tinggi lebih juga jinjit loooh. Tapi tenang saja Mas bro Mba sist, setiap masalah pasti ada solusinya. Yuk kita simak lebih lanjut. 


1. Duduk di Bagian Ujung Jok

Ini adalah cara paling mudah untuk dilakukan dan cukup umum kita temui. Tak sedikit saudari-saudari kita yang sudah menerapkannya dan tentunya bukan hanya di Yamaha Lexi saja ya. Selain itu,cara ini termasuk yang free ongkos walaupun jadi mengurangi estetika dalam berkendara. 

2. Berhenti Dengan Satu Tumpuan Kaki

Cara ini jamak dilakukan oleh crosser ataupun para pecinta motor dengan jenis trail. Fokuskan kaki mana yang akan menjadi tumpuan,biasanya sih kaki kiri. Bila pilih kaki kiri,maka yang akan menapak sangat sempurna adalah kaki kiri. Sedangkan kaki kanan akan mengambang alias sudah bukan jinjit. A step head from jinjit...uyyeeaahh.

3. Papas Dudukan Jok atau Papas Busa


Bila tak ingin mengurangi kenikmatan dalam berkendara karena OM yakin dua cara di atas bila dilakukan cukup sering,akan  menimbulkan cepat pegal,maka ada cara lainnya tapi harus mengeluarkan biaya. Cara tersebut adalah papas dudukan busa jok atau papas busa jok. Motor yang biasanya punya bagasi dengan volume yang besar,mempunyai ketebalan dudukan jok yang lebih banyak. Dan berhubung lokasinya ada di bagian rider,maka ini yang membuat tinggi tempat duduk juga bertambah. Maka dengan itu, cukup papas dudukan jok bagian rider. Namun kudu mengingatkan juga pada tukang jok,agar hati-hati dalam memapasnya agar tidak sampai bolong. 

Kalau Mas Bro Mba Sist takut akan mengurangi kekuatan jok dalam menopang bobot tubuh,maka bisa pilih papas busa bagian rider saja. Tapi waktu pengerjaannya akan lebih lama karena harus membuka kulit jok terlebih dahulu. Oh iya,biaya papas kisaran Rp 40.000 - Rp 60.000,tergantung lokasi ya.

4. Papas Dudukan Jok dan Busa

Setelah selesai lakukan cara ketiga, silakan melakukan pengetesan terlebih dahulu di tempat tukang jok. Apakah sudah membuat Mas Bro Mba Sist lebih PeDe menapak permukaan daratan? Bila belum,silakan lakukan keduanya. Papas dudukan jok dan busanya sekalian.

5. Ganti Ukuran Ban


Sudah melakukan 4 cara sebelumnya tapi masih merasa ketinggian? Oke....masih ada cara berikutnya kok tapi tidak sedikit biaya yang harus dikeluarkan,yaitu dengan cara mengganti ban depan dan belakang. Seperti yang kita tahu bahwa ukuran ban Yamaha Lexi adalah 90/90-14 untuk depan dan 100/90-14 untuk belakang. Dengan demikian,ketinggian dinding ban adalah 81mm untuk depan di mana hasil tersebut hasil dari perkalian 90x90 dan 90mm untuk bagian belakang. Jadi...Mas Bro Mba Sist bisa menurunkan satu step,menjadi 90/80-14 di mana ketinggian dinding bannya menjadi 72mm dan belakang menjadi 100/80-14.


Tujuannya jelas,dengan mengurangi ketinggian dinding ban maka tinggi tempat duduk juga akan berkurang. Tapi ada yang perlu diperhatikan,yaitu jarak terendah dengan tanah juga akan ikut berkurang. Jadi harus lebih berhati-hati ketika melewati poldur maupun jalan berlubang. Dan karena itu pula,usahakan mengganti bannya jangan turun lebih dari satu step. Biaya penggantiannya tergantung pakai merk dan tipe apa tapi setidaknya sediakan budget minimal Rp 400.000 untuk ganti ban sepasang beserta ongkos pasang.

Related Posts

No comments:

Post a Comment