Walaupun pembalap dari Honda meraih posisi puncak sekalipun, berhasilnya Jorge Lorenzo meraih posisi kedua di Phillip Island maka sudah cukup bagi Yamaha untuk memastikan mendapatkan gelar juara dunia konstruktor motogp 2015. Ciuz nih?
Sebelum memasuki wilayah udara Australia, Yamaha telah mengoleksi poin sebanyak 342 poin. Sementara itu Honda baru mengumpulkan 285 poin. Bagi Yamaha, untuk mengunci gelar juara dunia konstruktor maka harus ada pembalap Yamaha yang minimal nangkring di posisi kedua agar mendapatkan poin 20 di Phillip Island.
3 seri tersisa maka jumlah poin maksimal yang bisa didapat adalah 75 poin. Bila Honda berhasil memenangkan 3 seri tersisa maka mendapatkan poin 75. Dengan demikian 285+75=360 poin. Sedangkan untuk Yamaha, cukup dengan finis di posisi dua yang mendapatkan 20 poin, sudah cukup untuk mengunci gelar karena 342+20=362 poin.
Selamat untuk Yamaha atas gelar juara dunia konstruktor MotoGP musim 2015. Gelar juara dunia tim juga sudah direngkuh dan gelar juara dunia pembalap juga sudah dipastikan adalah pembalap yang memakai motor Yamaha karena pembalap yang pakai motor lain sudah tak bisa mengejar walaupun pembalap Yamaha pada DNF semua.
No comments:
Post a Comment