Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

27 September 2015

Kualifikasi MotoGP Aragon 2015 - Klub 1'46 Berpeluang Juara

| 27 September 2015

Kualifikasi MotoGP di Aragon telah berakhir dan menempatkan Marc Marquez di posisi terdepan sehingga berhak mendapatkan pole position. Tak heran karena semenjak latihan bebas ketiga, Marquez telah berhasil menggeser dominasi Jorge Lorenzo. 

Walaupun demikian, Marquez sudah sepatutnya waspada sekali dengan Lorenzo karena do'i juga berhasil tembus best timenya di bawah 1 menit 47 detik. Marquez berhasil catatkan best time 1'46.635, sedangkan Lorenzo hanya terpaut +0.108 detik saja. 


Prediksi OM, Marquez punya peluang yang paling besar untuk menjuarai seri Aragon ini. Dari dua kali percobaan, do'i bisa cetak best time 1'46.635 dan 1'46.675. Di posisi kedua atau paling tidak bisa mengganggunya hanya Lorenzo. 

Dari 3 kali percobaan bisa mendapatkan 1'47.080, 1'46.743, 1'46.759. Barang siapa yang konsisten maka bisa lebih berpeluang untuk menjadi juara. 

Hasil kualifikasi MotoGP Q2 Aragon 2015
Alcañiz, Saturday, September 26, 2015
Pos || Rider || Team || Gap 1st/Prev.
1. Marc MARQUEZ   Repsol Honda Team     +1'46.635
2. Jorge LORENZO   Movistar Yamaha MotoGP     +0.108 / 0.108
3. Andrea IANNONE   Ducati Team     +0.543 / 0.435
4. Pol ESPARGARO   Monster Yamaha Tech 3     +0.699 / 0.156
5. Dani PEDROSA    Repsol Honda Team    +0.722 / 0.023
6. Valentino ROSSI   Movistar Yamaha MotoGP     +0.857 / 0.135
7. Aleix ESPARGARO   Team SUZUKI ECSTAR    +0.938 / 0.081
8. Cal CRUTCHLOW   LCR Honda     +0.939 / 0.001
9. Danilo PETRUCCI   Octo Pramac Racing     +1.140 / 0.201
10. Bradley SMITH   Monster Yamaha Tech 3     +1.195 / 0.055
11. Yonny HERNANDEZ   Octo Pramac Racing     +1.921 / 0.726
12. Maverick VIÑALES   Team SUZUKI ECSTAR     +2.013 / 0.092

Related Posts

No comments:

Post a Comment