Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

08 July 2015

Analisa Letak Limiter New Honda Sonic 150 - Main Aman Atau Tancap gas?

| 08 July 2015

Kemungkinan mesin New Honda Sonic menganut square dengan kecenderungan long stroke semakin besar. Hal tersebut terbukti dari penampakan speedometernya yang menampakkan redline berada di 9.500rpm. Nah...nah...kira-kira AHM mau memberikan limiter ECU pada putaran mesin berapa ya? Main aman atau tancap gas? Yuk simak lebih lanjut analisa ngawur berikut ini.

Perlu Mas bro Mba sist ketahui bahwa dimulainya redline pada takometer, bukan berarti limiter akan berada pada saat dimulainya redline. Dalam hal ini, New Honda Sonic 150 mulai redline pada 9.500rpm. Nah belum tentu limiternya berada di 9.500rpm juga tapi bisa lebih tinggi. Biasanya sih lebih 500rpm-1000rpm tapi tak menutup kemungkinan bisa lebih tinggi seperti Ninja 250 FI. Itu dia yang akan kita bahas, di manakah letak limiter New Honda Sonic 150?


Ada 2 kemungkinan yang bisa OM analisis, mau main aman atau tancap gas? Untuk menentukan letak limiter itu sebenarnya mudah tapi kita haruslah menghitung sebuah rumus terlebih dahulu dan itu ada hubungannya dengan piston speed. Piston speed ini mempunyai batas maksimal aman di angka 21ms. Jika lebih dari itu maka lebih baik perkuat crankshaft ataupun stang seher agar tidak melintir. Oke, kita cari hasil piston speed mulai dari putaran 9.500rpm.

Rumus cari piston speed = (2 X stroke dalam meter X putaran mesin) /60 , maka...
perkiraan stroke new Sonic 150 = 57,67mm
Piston speed = (2 X 0,05767 X 9500) /60 = 18,26
9500 === 18,26
10000 === 19,23
10500 === 20,185
11000 === 21,15

Sudah ketahuan batas aman maksimal New Sonic 150 yang berada di 11.000rpm. Lalu pabrikan akan menempatkan limiternya di mana?

1. Main Aman
Demi daya tahan yang bagus, demi bisa menerapkan kualitas yang bisa seoptimal mungkin, maka main aman itu sangat diperlukan. Bila ini yang mau diterapkan maka limiter berada di putaran 10.000rpm. Toh ada rival utama yang limiternya hanya di 10.000rpm. Jadi ya buat apa harus ngotot pasang limiter di atas 10.000rpm?


2. Tancap Gas
Tidak mau membuat malu teknologi DOHC maka baiknya sih limiter dipasang pada putaran 10.500rpm. Ini demi tetap bisa mengeluarkan potensi dari mesin hebat. Dengan demikian tujuan mesin yang hemat bahan bakar namun tetap bertenaga bisa tercapai. 

Itulah perkiraan letak limiter dari New Honda Sonic 150. Menurut Mas bro Mba sist bagaimana?

Related Posts

No comments:

Post a Comment