Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

14 April 2015

MS Matik Honda Kuartal I 2015 – Naik 3% Cuy!

| 14 April 2015

Matik Honda memang juooss guandoss top markotop dalam menghadapi segala macam gempuran. Walaupun penjualan sepeda motor secara nasional melemah pada kuartal pertama 2015 ini, ditambah lagi segmen matik juga melemah sebesar 5,5% tapi penjualan matik Honda malah numbuh 3%!


Di tengah menurunnya pasar skutik secara nasional, penjualan skutik Honda justru tumbuh sebesar 3% dengan total penjualan 931.207 unit dibandingkan dengan kuartal I/2014 yang tercatat sebesar 904.239 unit.


 “Ditengah kondisi pasar sepeda motor nasional yang terus melemah pada awal tahun ini, penjualan skutik Honda tetap tumbuh. Bahkan di tengah maraknya lahirnya skutik baru, penjualan Vario series justru semakin laris. Hal ini merupakan salah satu bentuk kuatnya kepercayaan konsumen untuk selalu menggunakan produk skutik terbaik Honda.”


Secara keseluruhan, pada. kuartal I/2015 skutik masih menjadi penyumbang terbesar penjualan sepeda motor Honda dengan kontribusi hingga 85,2% dari total penjualan Honda sebanyak 931.207 unit. Selain Honda Vario Series, Honda BeAT series juga memberikan kontribusi yang signifikan yaitu 505.632 unit, diikuti oleh Honda Scoopy FI 77.800 unit, Honda Spacy Helm in PGM-FI 3.468 unit, dan Honda PCX 150 yakni 1.015 unit.

Sebenarnya tidak perlu heran plus terkejut karena justru matik pesaingnya lah yang sedang turun. Makanya penjualan secara nasional menurun. Tapi memang matik Honda dengan desain yang menawan, fitur yang melimpah, nyaman, serta jarang ada masalah di berbagai sektor itulah yang menjadi senjata ampuh untuk bertahan dari gempuran pesaingnya.

Related Posts

No comments:

Post a Comment