Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

24 February 2015

Penyebab Keluar Asap Putih Pada Motor 4tak

| 24 February 2015

Punya motor 4tak yang sudah mengeluarkan asap putih dari knalpot, sudah ganti piston dan seal tapi tetap mengeluarkan asap putih. Eits...jangan keburu putus asa maupun kesal dibuatnya. Itu pertanda bahwa ada bagian lain yang menyebabkan asap putih masih terus keluar. Perhatikan lebih lanjut 5 penyebab keluarnya asap putih.


Penyebab keluarnya asap putih adalah sebagai berikut...
1. Ring piston sudah lemah sehingga sudah tidak mampu lagi menjaga kompresi di ruang bakar serta melindungi ruang bakar dari oli.

2. Dinding piston sudah baret. Walaupun ring pistonnya bagus tapi bila dinding piston baret, maka kemungkinan besar oli bisa masuk ke ruang bakar melalui celah2 yang sangat kecil.

3. Dinding boring sudah baret. Walaupun ring piston dan dinding pistonnya masih bagus. tapi bila dinding boring sudah baret maka oli bisa menyusup melalui celah2 tersebut.

4. Kondisi piston, ring piston dan dinding boring bagus tapi masih tetap mengeluarkan asap putih, itu pertanda seal klepnya sudah lemah. Segera ganti dengan yang baru dan ori, usahakan sekalian skir klep biar kompresi tetap terjaga. 

5. Piston bagus berserta ringnya. Seal dan dinding boring oke tapi masih mengeluarkan asap putih. Cek pemasangan ring pistonnya. biasanya kurang benar tuh.

Naaah...jika sudah keluar asap putih, lebih baik pastikan dengan teliti apakah ke lima hal tersebut sudah diperhatikan kesehatannya. Jika sudah mulai melemah, lebih baik segera ganti dengan yang baru dan original (asli). Memang sih jadi lebih banyak pengeluarannya tapi itu masih lebih baik daripada dua kali kerja plus perasaan yang tidak puas. 


Related Posts

No comments:

Post a Comment