Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

20 October 2014

Scothlite Pengganti “Mata Kucing”

| 20 October 2014
Pada artikel sebelumnya OM sudah membahas tentang meningkatkan keselamatan berkendara di malam hari. Terutama di daerah yang penerangan jalannya masih kurang bahkan cenderung gelap. Pemasangan “Mata Kucing” merupakan salah satu hal yang bisa dilakukan. Tapi sayangnya masih memiliki kekurangan dan OM sudah menemukan solusi penggantinya. Apakah itu?

“Mata kucing” biasanya mempunyai warna dasar merah gelap dan seperti yang kita tahu bahwa “mata kucing” akan memantulkan kembali cahaya bila terkena cahaya. Sama seperti bila kita menyinari mata kucing dengan lampu senter di malam hari. Pasti matanya akan memancarkan cahaya seperti gambar paling atas. Namun bila tidak terkena cahaya, “mata kucing” akan berwarna gelap. 
Naaaaahhhh...OM memakai scothlite untuk menggantikan “mata kucing”. Kenapa demikan? 


Scothlite mempunyai beberapa pilihan warna dan salah satunya ada warna kuning. Jelas sekali bahwa warna kuning akan sangat kontras di tengah gelap walaupun tidak terkena cahaya tapi warna kuning mampu tampil mencolok. Itu dia solusi untuk menutup kekurangan “mata kucing” disaat tak terkena cahaya.

Modalnya hanya Rp 15.000 saja dan mudah dicari. Tinggal cari ke tukang stiker atau penjual part aksesoris motor. OM memakai lis yang polos untuk velg dan berhubung masih ada sisa dari memakaikan lis ke velg maka OM tak keluar biaya....hehehe. Cara pasangnya mudah dan tak butuh waktu lama kok.


Tentukan dahulu dibagian mana dan perkiraan panjangnya. Bila warna tabung shock depannya warna hitam maka ada baiknya tempel di tabung shock. Warna scothlitenya juga bisa selain kuning, putih bisa jadi pilihan warna lainnya. Bila warna tabung shock adalah silver atau selain hitam maka penempatannya di spakbor depan bagian pelindung inner tube dari kotoran dan debu. 

Kalau OM, berhubung warna tabungnya silver maka masangnya di spakbor depan. Potong lis velg sesuai keinginan dan pasang. Masih ada sisa lis velg, bisa mas bro mba sist manfaatkan untuk meng-lis velg. Lebih murah lebih mudah masangnya dan lebih gampang mencari bahannya. Good luck. ^_-

Oshima Yuko "AKB48"


Related Posts

No comments:

Post a Comment