Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

10 February 2014

Lindungi dan Percantik Tampilan Knalpot

| 10 February 2014
Yang namanya karat adalah suatu hal yang cukup dibenci karena bisa membuat besi atau yang berbahan logam menjadi keropos. Selain itu tampilan juga tak sedap dipandang mata. Karena itu pada akhir pekan OM membulatkan tekad untuk melapisinya dengan cat agar setidaknya bisa meminimalisir karat.

Yups...knalpot berlabel 3D1 (entah palsu atau asli) sudah mulai digerogoti oleh karat. Maklum, saat beli maharnya hanya 100rb sehingga ada rupa ada harga. Seluruhnya hanya menggunakan bahan biasa dan tak dilindungi. Saatnya beri perlindungan dan percantik tampilannya.
OM ingin mengecatnya dengan cat semprot dan tentunya bukan cat semprot biasa, melainkan cat semprot yang tahan terhadap panas hingga 600 derajat celcius. Harus yang tahan panas agar cat tidak “mletek” alias pecah saking panasnya terutama dibagian leher knalpot. Lalu siapkan juga amplas kasar dan halus, sabun colek, air dan terakhir adalah pengering. Bisa tisu, lap atau apa saja yang penting bisa benar-benar kering setelah dicuci nanti.

  1. Paling utamanya knalpot harus dilepas dari motor dan tentunya dalam keadaan dinginnya, kecuali yang punya ilmu debus sih silakan dalam keadaan panas...hehehe. Setelahnya amplas dengan amplas kasar hingga warna karatnya hilang dan lebih bagus lagi kalau sampai kinclong. 
  2. Bila sudah, cuci knalpot (bagian luar saja ya, yang dalam tidak perlu) menggunakan sabun colek hingga bersih dan pastikan tidak ada kotoran yang menempel pada knalpot. Agar lebih cepat maka lap knalpot hingga kering lalu jemur 15 menit agar benar-benar kering. 
  3. Setelah itu tinggal semprotkan cat dari jarak 20-25cm, tak perlu langsung tebal karena hasilnya malah jadi kurang bagus. Cukup satu lapis lalu keringkan dan setelah kering baru lapisi lagi. 
  4. Ada baiknya pada bagian leher hingga 7 lapis, untuk bagian lainnya terserah mas bro mba sist hingga berapa lapis. 
  5. Bila sudah tinggal dijemur agar cat benar-benar kering dan siap pakai. Tak lupa setelah menyemprot, cat semprotnya dibalik dulu 5 detik agar tidak terjadi pengerasan. 

Yaaah...itu lah sekedar berbagi cerita, terima kasih sudah mau mampir dan membacanya. Semoga berguna dan bermanfaat, amin. ^_-



Related Posts

1 comment:

  1. Mantap gan... Terimakasih... Knalpot ane bisa kinclong lagi nih...

    ReplyDelete