Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

29 September 2011

Analisi Keraguan YMKI Terhadap R15 Version 2.0

Analisi Keraguan YMKI Terhadap R15 Version 2.0

Yamaha R15 version 2.0 memang sangat fenomenal. Walaupun peluncurannya di negara asal Bollywood tapi mampu membuat heboh di Indonesia dan kehadirannya sangat dinanti. Namun kehadiran R15 di Indonesia memiliki kemungkinan yang sangat kecil. YMKI (Yamaha Motor Kencana Indonesia) selaku ATPM (Agen Tunggal Pemegang Merek) ragu untuk melaunchingnya dimari walaupun animonya sangat besar.
 
Pada akhirnya YMKI menegaskan akan fokus ke Byson dan Vixion walaupun kemungkinan akan hadir di Indonesia tapi tidak tahu pada tahun berapa akan muncul. Nah yang jadi pertanyaan, kenapa YMKI terlihat ragu?
Daftar Panjang Pickup Pulser

Daftar Panjang Pickup Pulser

Untuk yang doyan otak atik, motor mempunyai segudang bagian yang bisa di otak atik. Salah satunya dibagian pengapian. Nah OM sediakan berbagai ukuran panjang tonjolan, tipe sinyal dan tentunya sistem pengapian dari berbagai macam merek motor.Cek this bro.

no image

Cara Klaim Garansi

Punya motor yang diidam-idamkan ada suatu kesenangan tersendiri, apalagi mendapatkannya dalam keadaan baru dan gress dari pabriknya. Makin senang dan bangga tentunya, biasanya dalam 6 bulan kedepan pasti bakalan menaruh perhatian lebih ke motor baru ..(cciieeee...mtr bau)..hehehe. Namun apa yang terjadi bila motor kesayangan yang menjadi idaman mengalami kerusakan yang tak normal,apalagi jika umurnya masih hitungan bulan. sedih, kesal, kecewa dan khawatir bercampur menjadi gado-gado..ups...menjadi satu yang benar, kenapa jadi gado-gado sih?Maaf tadi habis makan gado-gado..hehehe.

24 September 2011

Ternyata Lebih Ringan New Jupiter Mx

Ternyata Lebih Ringan New Jupiter Mx

Perubahan yang cukup besar terjadi pada New Jupiter Mx bila dibandingkan dengan yang lawas, seperti tenaga dan torsi yang naik, ganti baju dan perubahan yang lebih tinggi lagi pada versi manual koplingnya yaitu percepatan 5 speed, karbu yang lebih besar, rear disk brake, velg belakang serta bannya yang lebih lebar.
Adanya perubahan yang cukup besar pada Jupiter Mx membuat rivalnya yang setara menjadi ketar - ketir dan mulai mencari kekurangan yang ada pada Jupiter Mx baru, apa saja yang penting bisa untuk menjatuhkan. 
no image

Dengar Lagu/Radio Tingkatkan Resiko Kecelakaan

"Ada yang hilang dari perasaanku...yang telanjur sudah kuberikan padamu"....guuubbrrraakkk!
Wah kenapa OM?Disambit orang gara-gara suaranya fals tapi nyanyinya kenceng atau ga hapal lirik selanjutnya? Ciiiee....si OM lagi patah hati ni yeee?Tadi nyanyi atau kelelep OM?Hehehe...Semanggi banget ya kalo soal ngejek. Semanggi apaan tuh OM? Itu Semangat Tinggi bro...aaahhh...ngawur lagi dah. Ayo fokus lagi, becanda mulu dari tadi. Itu bukannya lagi nyanyi ataupun patah hati apalagi kena sambitan tapi sedang mendengarkan lagu.
no image

Motor Terbakar di SPBU

Jakarta - Polisi mendalami kasus terbakarnya motor di SPBU Perumnas III, Aren Jaya, Bekasi Timur. Seorang pegawai SPBU masih dirawat karena luka bakar. Polisi menduga busi motor menjadi penyebab kebakaran. "Bukan meledak ya. Kesannya mengerikan. Motornya itu terbakar. Orangnya itu bawa jerigen di kanan kiri tengah dan depan. Kejadiannya itu kemarin agak sorean," ujar Kapolres Bekasi Kota Kombes Pol Priyo Widyanto saat dihubungi detikcom, Kamis (22/9/2011).
no image

Jangan Lihat Umur Saja

Pernah denger komentar seperti ini,"Kampas rem baru 1 tahun kok udah harus ganti? Payah nih pabrikan!" atau yang seperti ini "Kualitas gear setnya ga bagus dah, belum ada 1 tahun masa udah ganti?!" .Pasti pernah mendengarnya kan komentar penuh kekesalan bercampur kekecewaan karena part sudah minta jajan padahal umur motor masih muda atau bahkan kadang kita sendiri pernah mengalaminya.

16 September 2011

Bulan Agustus Yamaha Lexam Naik Drastis!

Bulan Agustus Yamaha Lexam Naik Drastis!

Hari Raya Lebaran menjadi momen melonjaknya penjualan Lexam. Kenaikan di bulan Agustus sangat drastis dibandingkan bulan Juli yaitu sebanyak 1558,33 persen. Bebek matik andalan Yamaha itu terjual 995 unit di bulan Agustus, naik sebanyak 935 unit dibandingkan bulan Juli yang terjual 60 unit. Catatan tersebut menjadikan Lexam sebagai motor Yamaha dengan kenaikan penjualan tertinggi di bulan Agustus jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.
Yamaha R15 Wannabe Saja

Yamaha R15 Wannabe Saja

Pihak YMKI (Yamaha Motor Kencana Indonesia) sepertinya masih lama untuk meluncurkan Yamaha R15 2.0 yang telah nongol di India 6 September 2011 silam. Fans Yamaha terutama menengah ke atasnya pun semakin ingin memilikinya bahkan makin kesemsem dengan tampilannya yang baru. Daripada terlalu lama menunggu atau bahkan mungkin saja tidak akan keluar di Indonesia, maka tidak ada salahnya membangun Yamaha R15 wannabe saja. Bahkan tenaganya bisa lebih besar dari Honda New CBR150r looh...hehehe.