Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

31 March 2024

Review Footstep Belakang Black Diamond untuk Yamaha All New Nmax

| 31 March 2024

 


Assalamualaikum, Mas bro Mba sist. Footstep belakang Yamaha All New Nmax mengusung konsep sporty yang mana mempunyai garis desain runcing ramping dengan menggunakan bahan logam yang sepertinya dari besi. Punya motif kotak-kotak dan keren tapi kurang sesuai dengan kebutuhan OM yang sudah terbiasa dengan footstep besi berbalut karet yang lebih lebar dari footstep standarnya All New Nmax. Jadi perlu ada modif nih di bagian footstep belakang.

Pilihan pertama sebenarnya ingin seperti footstep belakangnya PCX 160 yang lebar. Namun khawatirnya Ketika footstepnya dilipat, tidak atau kurang masuk ke lekukan bodi sehingga diurungkanlah niat untuk meminangnya. Dicoba lah untuk mencari part aftermarket yang punya lebar lebih besar dari standar dan akhirnya berlabuhlah di footstep belakang merk Black Diamond.

Dibandingkan dengan lebar footstep standar yang hanya rata di 2cm, footstep Black Diamond mempunyai lebar terkecil di angka 3,5 cm dan terlebar di angka 4,5 cm. Wow…mantab ini dan desainnya juga tidak kalah keren dari standarnya. Kemasannya juga tidak kaleng-kaleng karena memakai boks kardus yang tebal dan di dalamnya busa sebagai wadah footstepnya. Karena pembuatannya memakai Teknik CNC maka detailnya rapi dan puas hati membelinya.

Review dari para bocengger juga menyatakan bahwa footstep Black Diamond ini jauh lebih nyaman di kaki. Bila standar rasa di kaki itu seperti menggantung saja tapi kalau Black Diamond ini, kaki jadi bisa lebih napak sehingga tidak mudah lelah. Meskipun masih kurang lebar kalau dibandingkan footstep standarnya PCX 160 tapi ini sudah jauh lebih baik. Overall OM puas dengan produknya, mulai dari desain, detil, kenyamanannya, dan juga finishingnya. Recommended Mas bro Mba sist.

Related Posts

No comments:

Post a Comment