Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

11 February 2021

Adu PWR Matik 150an cc 4 Tak di Indonesia Who is The Best

| 11 February 2021

Assalamualaikum, Mas bro Mba sist. PWR untuk sebagian besar pasti sudah mengetahuinya. Namun kita bedah sedikit tentang apa itu PWR. PWR yang merupakan singkatan dari Power to Weight Ratio adalah suatu perbandingan untuk mengetahui satuan beban dalam kilogram dihela/digerakkan oleh berapa banyak tenaga. Teorinya adalah semakin besar angka PWR maka semakin cepat pertambahan lajunya. Nah....selama ini Yamaha dengan Aerox 155 nya, baik itu versi biasa atau versi ABS nya menjadi matik 150an cc 4tak yang paling tinggi PWR nya. Apakah dengan kemunculan PCX yang sekarang tidak mencantumkan kubikasi mesinnya sebagai nama panjangnya akan merebut predikat PWR terbarik dari Aerox 155?

Mengusung bobot 116kg untuk versi standar dan tambahan 2kg untuk versi ABS nya, meski bukan yang paling ringan karena yang paling ringan adalah Vario 150 yang hanya 112kg. Namun Aerox 155 non connected layak dilabeli dengan predikat terbaik PWRnya di kelasnya. Memuntahkan tenaga maksimal sebesar 11kW(14,74dk)(14,96ps), membuatnya punya PWR sebesar 0,127068966. Hal ini juga berlaku untuk tipe ABS yang walaupun tidak sebesar tipe ABS tapi mampu mendapatkan PWR sebesar 0,124915254. Tak heran bila bobot pengendara sama dan kondisi sama-sama standar, Yamaha Aerox 155 peluang menangnya lebih besar. PCX 160 sudah hadir di Indonesia, masihkah Aerox 155 non connected sebagai PWR paling terbaik di kelasnya?


Honda PCX 160 membawa mesin baru dengan kubikasi mesin yang naik menjadi 156,9cc. Spek partnya juga mumpuni membuatnya bisa memuntahkan tenaga yang paling besar di kelasnya, yaitu 11,8kW(15,812dk)(16,048ps). Meski demikian, PWR PCX 160 hanyalah 0,12070229 untuk versi CBS dan 0,119787879 untuk versi ABS. Dengan ini Yamaha Aerox 155 non Connected masih bisa membawa predikat matik paling besar PWR nya di kelasnya. Bahkan bila dibandingkan dengan Aerox 155 Connected sekalipun yang punya PWR sebesar 0,124114754 untuk versi standar dan 0,121136 untuk versi ABS.

Related Posts

No comments:

Post a Comment