Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

13 July 2015

Mesin Hampir Dipastikan Berbeda dengan Current Besar Kemungkinan Kekuatan Material Mesin New CB150R Berkurang

| 13 July 2015

Hampir bisa dipastikan bahwa mesin New CB150R akan sama dengan mesin New Sonic 150. Kemungkinan akan seperti NVA dengan MX King, pembeda hanya di profil noken as. Bila benar demikian maka besar kemungkinan bahwa kekuatan material mesin New CB150R akan berkurang dibandingkan dengan mesin CB150r Current. Kok bisa?

Kekuatan material mesin New CBSF dengan old CBSF kemungkinan besar akan berkurang. Logika saja, kekuatan material mesin yang harus mampu digeber hingga 11.500rpm (bahkan bisa sentuh 13300rpm dengan ECU racing) tentunya akan berbeda dengan mesin yang hanya mampu geber hingga 10.900rpm.


Hal ini sangat berhubungan dengan limit aman dari piston speed, dan juga langkah hisap piston. Teorinya adalah semakin panjang langkah hisap piston (stroke) maka semakin pendek putaran mesin berkitir. Batas aman piston speed ada di angka 21 m/s, yuk kita buktikan. Panjang stroke CB150R current adalah 47,2mm dan untuk yang new adalah 57,8mm. Kita cari piston speed di putaran mesin yang OM sebutkan di atas

Piston speed (PS) = (2xpanjang langkah piston dalam meter x putaran mesin) /60
CB150R Current
PS = (2x0.0472x13.300)/60
PS = 1255.52 /60
PS = 20.925 m/s

New CB150R
PS = (2x0.0578x10.900)/60
PS = 1260.04 /60
PS = 21.0667 m/s

Batas aman putaran mesin CB150R Current ada di 13.300rpm, sedangkan New CB150R hanya ada di 10.900rpm. 

Sarung tangan yang hanya untuk melindungi tangan dari teriknya panas matahari tentunya punya kekuatan material yang berbeda dengan sarung tangan yang harus mampu melindungi tangan dari gesekan dan juga panas hingga ratusan derajat celcius kan?

Related Posts

1 comment:

  1. Berarti terjadi penurunan power kah..???

    ReplyDelete