Tadi siang ketika sedang menonton siaran berita di televisi, lebih tepatnya pada channel Metro TV, di berita berjalannya ada info bahwa Pertalite akan "nongol" mulai 24 Juli 2015. Biar lebih terpercaya, mulai kroscek ke media online dan pada malam hari ini, Metro tv membahasnya.
Pertalite akan dijual kepada umum mulai tanggal 24 Juli 2015. Segala persiapannya telah selesai sehingga sudah tidak ada alasan lagi untuk menunda peluncurannya. Tapi kok OM merasa bahwa Pertamina ini seperti setengah hati.
Pertalite baru tersedia di 1 spbu dan itu hanya ada di daerah Abdul Muis, Jakarta Pusat. Sepertinya hendak melihat respon masyarakat mengenai Pertalite ini sebelum akhirnya disebar ke berbagai daerah. Padahal lebih baik minimal tiap daerah ada 1 spbu yang menyediakan Pertalite sehingga semakin banyak juga masukkan mengenai Pertalite ini.
OM sendiri kurang tertarik dengan Pertalite. Yang jelas OM merasa kejauhan untuk mendapatkannya. Dan lagi OM sudah terbiasa dengan oktan 92. Lagipula OM kesal karena sudah seharusnya dari dahulu kala, minimal oktan di Indonesia itu 90. Ah yasudahlah. "Teriak-teriak" dimari mah jarang ada petinggi yang melihat.
No comments:
Post a Comment