Setelah sebelumnya dari pabrikan tetangga yang gencar mengekspor produk motornya ke berbagai negara, maka sebagai pabrikan motor terbesar di Indonesia bahkan di dunia ini juga tertarik untuk ekspor produk motornya. Hal ini ditandai dengan pelepasan ekspor perdana AHM ke Filipina dilakukan di pabrik AHM Cikarang oleh Menteri Perindustrian Republik Indonesia Saleh Husin. Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Direktur Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Republik Indonesia Nus Nuzulia Ishak, General Manager of Motorcycle Business Planning Honda Motor Co. Ltd Atsushi Ogata, serta President Director of Honda Phillipines Inc. Daiki Mihara selaku negara tujuan ekspor AHM.
AHM tahun ini akan mengekspor 30.000 unit All New Honda BeAT eSP ke Filipina. Jumlah ini akan ditingkatkan secara bertahap sehingga diharapkan tahun depan volume ekspornya dapat mencapai 50.000 unit /tahun.
Adapun model yang akan diekspor adalah All New Honda BeAT eSP (CW) dan All New Honda BeAT eSP CBS-ISS. Model ini dipilih karena dianggap sebagai produk yang sesuai dengan kebutuhan pasar di negara tujuan yang membutuhkan motor yang berkualitas, irit bahan bakar dan ramah lingkungan serta mampu memenuhi ketentuan lokal, termasuk dalam hal emisi gas buang dan standar kebisingan suara dengan tetap memiliki harga yang kompetitif.
Kita sebagai orang Indonesia harus bangga dan berterima kasih pada pabrikan Jepang karena sudah mau bersusah payah mengurus dan berupaya agar produksi Indonesia bisa tembus pasar luar negeri.
No comments:
Post a Comment