Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

21 April 2015

Yamaha Saluto 125 Blue Core – Sport Murah Yamaha

| 21 April 2015

Kategori sport di India memang besar pasarannya, tak heran bila pabrikan motor berlomba-lomba mengeluarkan sport yang dibutuhkan masyarakat untuk merebut hatinya. Tak terkecuali Yamaha, April 2015 ini mengeluarkan sport terbarunya untuk segmen entry level. Atau lebih tepatnya untuk konsumen yang ingin naik motor sport tapi budget tak mendukung. Maka hadirlah Yamaha Saluto 125 Blue Core yang diberi mandat untuk capai target hingga 100.000 unit di tahun ini.


Harganya hanya 52.000 rupee bro atau ada dikisaran Rp 10.6 juta. Bila sudah murah seperti ini tentu sudah kebayang kan akan bagaimana jadinya fitur ini motor. Yamaha Saluto dibekali dengan mesin berkapasitas 125cc, hasil “perkawinan” bore 52.4mm dengan stroke 57.9mm. Namun untuk penyuka performa, ini motor bakalan bikin kecewa karena output tenaga maksimalnya hanya 8.3PS yang bahkan lebih kecil dari bebek dan matik 125cc. 


Walaupun demikian, untuk bobot isinya hanya 112kg. Diklaim sebagai yang teringan di kelasnya, ingat ya...di...ke...las...nya. Menariknya, teknologi Blue Core yang biasanya ada di kategori matik, dibenamkan juga pada saluto. Klaim konsumsi BBMnya sih untuk 1 liternya bisa menempuh jarak 78km. Wah...masih kalah dengan yang bisa nempuh 162km nih. 


Namanya juga motor murah, tentu akan banyak fitur yang tidak terlalu canggih. Semua rem masih tromol, gigi perseneling hanya 4, masih pakai sistem karburator, tak ada takometer, dan yang paling parah adalah adanya jendol di tangki. 

So, tertarik untuk membeli? Sabar...ini masih khususzon pasar India. 


Related Posts

No comments:

Post a Comment