JAKARTA - Dari perpaduan otomotif, wisata dan kuliner lahirlah Tour de Soul “125 Moments to Go” yang teridentifikasi dengan motor baru All New Soul GT. “Maju dan Menggebrak”dari Jakarta ke Bali dalam turing melalui jalur utara (1.200 km) dan selatan (1.500 km) ini berlangsung selama 8 hari, start 4 April 2015 dari Jakarta dan finish di Bali 11 April 2015.
Turing diikuti 50 orang peserta dari media, blogger, Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) dan komunitas. Mereka mengendarai All New Soul GT dan NMAX yang disempurnakan teknologi Blue Core. Mudah-mudahan suatu hari nanti akan diundang untuk bisa meliput maupun ikutan turing,amin.
”Uniknya Tour de Soul ini adalah dimana Yamaha Indonesia menciptakan 125 Moments To Go yaitu target singgah di 125 landmark ikon kota, tempat wisata dan tempat kuliner. Sambil menikmati wisata dan kuliner, foto-foto obyeknya dan selfie tak ketinggalan diabadikan, bersama dengan status update di social media. Ditambah kegiatan-kegiatan lainnya di 6 kota besar dan launching All New Soul GT di Bali,” jelas Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.
Landmark yang dimaksud ada di lokasi-lokasi ini di jalur rute turing yang dilewati:
Jalur Utara
Jakarta – Cikampek – Indramayu – Cirebon – Brebes – Tegal – Semarang – Demak – Kudus – Pati – Rembang – Tuban – Gresik – Surabaya – Bromo – Situbondo – Banyuwangi - Denpasar
Jalur Selatan
Jakarta – Bandung – Tasik – Ciamis – Purwokerto – Banyumas – Buntu – Purworejo – Jogja – Solo – Sarangan – Madiun – Caruban – Kediri – Batu –Malang - Jember– Banyuwangi – Denpasar
Obyek-obyek wisata ternama yang jadi tempat persinggahan Tour de Soul diantaranya: Gunung Bromo di Jawa Timur, Candi Borobudur di Magelang, Tanah Lot di Bali.
Biar makin heboh, Yamaha Motor Company (YMC) Jepang ikut berpartisipasi aktif dengan Yamaha Asia Blue Core Touring dengan menyediakan perangkat khusus jam tangan yang memiliki sensor untuk mengabadikan momen kebersamaan di turing ini.
Selanjutnya YMC juga menyediakan web khusus mengenai Yamaha Asia Blue Core Touring. Yamaha Asia Blue Core Touring ini tidak hanya dilakukan di Indonesia saja namun selanjutnya akan diadaptasi di Negara Asia lain.
Sorotan cahaya lampu LEDnya terang ya dan sangat menarik berpadu dengan lampu senja. Jadi kepengen punya satu nih.
No comments:
Post a Comment