Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

14 March 2015

Yamaha Jupiter MX King 150 Resmi Dijual Rp 18 jutaan

| 14 March 2015

Bulan Maret 2015 ini nampaknya Yamaha jor-joran dalam mengeluarkan produk. Sebut saja YZF R25 ABS, All New Soul GT125, dan sekarang moped bin bebek super andalan mereka, yaitu Yamaha Jupiter MX 150 dan MX King 150. Tentang mengapa Yamaha brojolin 3 produk baru mereka akan kita bahas di lain artikel. Eits, kok ada Yamaha Jupiter MX 150 dan MX King 150. Yuk mari simak lebih lanjut Mas bro Mba Sist. 


MX King merupakan bebek bergaya desain super sport bike dengan LED Position Light alias lampu senja yang terinspirasi dari YZF R1. Sementara LED Tailight atau lampu belakangnya terinspirasi dari YZF R25. Apik tenan yo? MX King mengedepankan performa, teknologi, style, dan agility. Intinya ya performance oriented.

MX King tuas perpindahan gigi hanya satu, Jupiter MX ada dua 
Ada Yamaha Jupiter MX 150 dan MX King 150, kalau menurut OM pribadi, Yamaha memberikan dua versi tersebut lantaran tuas perpindahan gigi perseneling. MX King 150 untuk perpindahan gigi persenelingnya sudah seperti sport, yaitu harus model congkel. Tidak ada tuas perpindahan gigi dibagian tumit. Menyadari adanya hal baru tersebut dan jarang juga ada bebek yang seperti itu plus belum tentu semua orang bisa memindah gigi dengan cara congkel. Maka hadirlah dua versi tersebut. 


Naahh...tertarik untuk meminangnya? Cukup sediakan mahar Rp 18.450.000 untuk Jupiter MX 150 dan Rp 18.950.000 untuk MX King 150. Harga adalah on the road Jakarta dan sekitarnya. Biasanya harga hanya bertahan 1-3 bulan. Biasalah harga promosi....hehehe 



Related Posts

No comments:

Post a Comment