Senin lalu akhirnya Yamaha Indonesia dengan resmi telah merilis Yamaha Zinger Fourstroke R25 versi ABS (Antilock Brake System). Dengan total 91 komponen yang berbeda, harga untuk menebus R25 ABS adalah Rp 59 juta On The Road Jakarta. Itu berarti selisih dengan versi standarnya adalah Rp 6 juta. Menariknya adalah untuk rupa versi ABS sendiri, mirip dengan yang diekspor ke Jepang. Untuk lebih lanjutnya bisa menyimak Press Release dari Yamaha.
SENTUL - Yamaha YZF-R25 yang telah mencuat jadi motor sport favorit konsumen, kini hadir dengan fitur ABS. Diyakini bakal diburu konsumen juga seperti halnya edisi non ABS yang mulai dipasarkan tahun 2014.
Peluncuran dilakukan di Ballroom Hotel Lor In Sentul, Senin 2 Maret 2015. Yamaha melengkapi YZF-R25 dengan indicator ABS. Secara tampilan terdapat rotor sensor ABS di cakram roda depan dan belakang untuk mencegah roda terkunci untuk mencegah slip. Fitur ini dapat memenuhi kebutuhan konsumen yang menyukai penggunaan rem ABS.
YZF-R25 ABS tersedia satu warna yaitu warna Racing Blue (Biru siver) yang konsepnya diturunkan dari semangat balap Yamaha, warna ini ditujukan bagi para pecinta dunia balap. Pada fairing YZF-R25 warna Racing Blue ada tambahan warna abu-abu, ini seperti R25 yang diekspor ke Jepang. Dan juga untuk YZF-R25 ABS warna biru ini ada tulisan 250 di bagian cover head lamp sisi kiri. Harga 59.000.000 On The Road Jakarta.
"YZF-R25 ABS ini kami harapkan dapat memenuhi kebutuhan konsumen, di tengah maraknya penggunaan motor sport di Indonesia saat ini. Dengan sukses R25 non ABS yang menuai penjualan bagus dan memimpin di kelas 250 cc market Indonesia, kami berharap versi ABS akan sukses di pasaran juga," ujar Mohammad Masykur, Asisten GM Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing.
Tokisaki Kurumi "date a live" |
No comments:
Post a Comment