Sebenarnya OM merasa sedikit aneh dengan penamaan Vario 125 versi facelift. Anehnya karena sekarang AHM memunculkan kata “eSP”, padahal mesin Vario 125 dari dulu juga sudah pakai konsep eSP. Mungkin untuk membedakan kali ya. Oke...mari kita simak lebih lanjut perbedaan Honda Vario 125 dengan Vario 125 eSP.
Perbedaannya adalah sebagai berikut:
1. Harga. Jelas sekali karena kini harganya naik mulai dari Rp 200.000. Vario 125 CBS saja awalnya Rp 16.600.000, kini menjadi Rp 16.900.000. Sedangkan Vario 125 CBS-ISS menjadi Rp 17.500.000 dari yang awalnya hanya Rp 17.300.000.
2. Desain serta dimensi body. Masih sama menganut lekukkan tajam berotot nan gagah, tapi jelas bahwa desain mengalami perubah besar. Headlamp Vario 125 eSP sudah dibekali dengan lampu LED. Jarak terendah ke tanah juga meningkat 7mm. Vario 125 hanya 128mm, sementara Vario 125 eSP 135mm sehingga tidak perlu lagi takut gasruk gundukkan. Yang cukup menarik adalah penurunan bobot kosong, Vario 125 dahulu 112 kg dan kini tinggal 109 kg. Tak heran Power Weight to Ratio meningkat dan dibarengi dengan peningkatan performa.
3. Sektor rangka sama sekali tidak ada perbedaan. Hanya saja kini Vario 125 eSP sudah dibekali velg yang lebih lebar dan khusus untuk ban tubeless. Vario 125 velg depannya berukuran 1.60x14 yang dipadu ban ukuran 8090-14, sementara velg belakangnya berukuran 1.85x14 ditemani ban ukuran 9090-14. Untuk Vario 125 eSP, ukuran bannya sama dengan Vario 125 tapi sudah tubeless (tanpa ban dalam) dan hebatnya adalah velgnya lebih lebar. Depan ukuran 1.85x14 dan belakang 2.15x14.
Vario 125 |
Vario 125 eSP |
4. Pilihan Warna. Bila Vario 125 mempunyai 10 pilihan warna maka di Vario 125 eSP hanya tinggal 50%nya saja. Bisa jadi pilihan warna yang ada pada Vario 125 eSP merupakan pilihan warna terfavorite.
No comments:
Post a Comment