Setelah libur 2 minggu, akhirnya ajang balap roda dua paling bergengsi hadir kembali. Sirkuit Mugello adalah seri berikutnya yang menghelat MotoGP dan lagi-lagi Marc Marquez menjadi yang tercepat pada latihan bebas yang pertama.
Valentino Rossi yang merayakan balap yang ke 300, berhasil menempati posisi kedua dengan selisih hanya 0.382 detik saja dari Marc Marquez. Nampaknya pembalap Italia ingin unjuk gigi di balapan kandangnya. Ada 3 dari 5 pembalap tercepat yang merupakan pembalap berkebangsaan Italia. Sebut saja ada Valentino Rossi di posisi kedua.
Di posisi ketiga ada Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso di posisi ke empat. Pembalap Italia dengan motor Italia, seakan-akan menjadi pelecut semangat untuk memberikan yang terbaik bagi semuanya. Jorge Lorenzo ada di posisi kelima.
Hasil Latihan Bebas 1 MotoGP Sirkuit Mugello 2014
1. Marc Marquez Honda 1.48.004
2. Valentino Rossi Yamaha 1.48.386 0.382
3. Andrea Iannone Ducati 1.48.434 0.430
4. Andrea Dovizioso Ducati 1.48.518 0.514
5. Jorge Lorenzo Yamaha 1.48.665 0.661
6. Aleix Espargaro Forward-Yamaha 1.48.743 0.739
7. Stefan Bradl Honda 1.48.925 0.921
8. Cal Crutchlow Ducati 1.48.980 0.976
9. Alvaro Bautista Honda 1.49.030 1.026
10. Bradley Smith Yamaha 1.49.030 1.026
11. Dani Pedrosa Honda 1.49.203 1.199
12. Pol Espargaro Yamaha 1.49.308 1.304
No comments:
Post a Comment