JAKARTA - Yamaha diakui sebagai brand kendaraan roda dua yang paling bisa diandalkan. Ini berdasarkan Consumer Reports yang menempatkan Yamaha di rangking teratas. Analisa Consumer Reports dilakukan pada 4.681 motor keluaran 2009 sampai 2012. Hasilnya?
Yamaha tertinggi rating-nya dimana dari 10 motor Yamaha hanya ada 1 motor yang mengalami kerusakan. Disusul posisi kedua Kawasaki dan ketiga Honda. Sementara 1 dari 4 motor Harley Davidson terkena masalah dan BMW 1 dari 3 motor. Lampu, saklar dan instrumen lainnya merupakan sumber permasalahan yang paling sering dialami pengguna motor hingga 21 %. Problem lainnya pada rem, kelistrikan dan sistem bahan bakar dengan persentase 15 sampai 16 %.
”Hasil studi Consumer Reports ini membuktikan kualitas nomor satu motor Yamaha. Mesin dan teknologinya selalu jadi incaran konsumen yang paham membeli motor karena kualitasnya. Di Indonesia sendiri apalagi dengan kemajuan teknologi saat ini, Yamaha sudah mengaplikasikan teknologi Fuel Injection pada 9 motornya yaitu Vixion, Mio J, Soul GT, X-Ride, Jupiter Z1, Force, Xeon RC, GT125 dan Fino FI,” ujar Eko Prabowo, GM Promotion & Community Development Yamaha Indonesia.
Kualitas nomor satu produk Yamaha khususnya di Indonesia salah satunya lagi karen Environment Survey. Istilah ini juga yang dalam prakteknya selalu membuat motor-motor Yamaha tahan banjir, tahan debu, irit, perawatannya mudah murah. Environment Survey adalah survey yang dilakukan Yamaha mengenai beberapa aspek menyangkut kondisi Indonesia yang jadi perhatian khusus untuk produk-produknya. Salah satunya fenomena banjir yang kerap menyerang Indonesia dan kualitas bahan bakar yg kurang baik di rural area. Desain sepeda motor Yamaha dirancang tahan banjir dan debu.
Tim riset Yamaha juga memperhatikan kebiasaan konsumen saat berkendara di kondisi jalan yang sering macet di Indonesia menggunakan Customer Behavior Survey, yang umumnya mereka berkendara di range kecepatan 20 s/d 60 km/jam. YMJET-FI (Yamaha Mixture Jet-Fuel Injection) rancangan tercanggih teknologi FI saat ini solusi terkini berkendara di jalan macet. (PR YIMM)
No comments:
Post a Comment