Kementerian Lingkungan Hidup tiap tahunnya selalu melakukan uji sampling kendaraan bermotor dan pada roda dua ada 10 sepeda motor baru dari 5 pabrikan yang berbeda. Jadi menurut penangkapan OM itu berarti bila tahun ini pabrikan mengeluarkan sepeda motor baru maka musti diuji emisi dan juga konsumsi BBM. Kini kita bahas Sang Api Jalanan alias Honda CB150R.
Pada awal kemunculannya yang akhir tahun,tidak bisa dilakukan uji emisi dan konsumsi BBM karena untuk tahun 2012 pengujiannya sudah lewat sehingga baru sekarang deh bisa dilakukan. Untuk hasil uji emisi OM belum mendapatkan datanya tapi untuk konsumsi BBM OM sudah dapat. Dengan mengusung mesin "turunan" gen CBR yaitu 150cc 4 tak DOHC mampu menyemburkan tenaga 17Ps on the wheel.
Dikala diuji dengan metode pengujian yang masih belum OM ketahui, Honda CB150R mampu menempuh jarak 35,7 km per 1 liter pertamax plus. Sepertinya pemakaian BBM lebih disesuaikan dengan rasio kompresi agar lebih fair. Tentunya hasil akan berbeda tergantung dari bobot, kondisi jalan (macet atau lenggang) dan gaya berkendara (santai atau ngebut). Terlepas dari itu tentunya bila memakai BBM subsidi hasilnya bisa lebih boros. Ada yang merasa aneh?
No comments:
Post a Comment