Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

19 February 2016

Perbandingan Akselerasi dan Top Speed Honda Sonic 150R Vs Suzuki All New Satria F150 FI

| 19 February 2016

Seru nih Mas bro Mba sist, Sang juara bertahan dalam segmen bebek super aka moped hyper underbond aka ayago, Suzuki, akhirnya meluncurkan jagoan terbarunya yang telah dibekali upgrade sana dan sini. Akhirnya New Sonic 150R dari Honda mendapatkan lawan yang sepadan nih. Kira-kira bagaimana ya jika diadu dengan All New Satria F150 FI?

Sonic 150R yang mempunyai stroke lebih panjang seharusnya sih bisa lebih unggul di akselerasi, sedangkan Satria F150 FI yang punya stroke lebih pendek seharusnya sih bisa lebih unggul di top speed. Lalu bagaimana hasilnya perbandingan akselerasi dan top speed New Sonic 150R Vs Satria F150 FI?

Berdasarkan data yang OM himpun dari tes yang dilakukan oleh tabloid OTOMOTIF, akselerasi dari keadan diam hingga kecepatan 60kpj, Satria F150 FI paling cepat karena hanya butuh waktu 3,8 detik. Sedangkan Sonic 150R tertinggal cukup jauh, yaitu 4,4 detik!


Diajak drag sepanjang 402m, Satria F150 FI juga masih pegang kendali. Tercatat bahwa Satria F150 FI hanya membutuhkan waktu 17,5 detik! Sementara itu New Sonic 150R butuh waktu 18,4 detik. Penyimpangan akurasi speedometernya ternyata lebih rendah Satria F150 FI. Padahal katanya Honda terkenal dengan akurasi speedometernya yang mendekati akurat.

Honda nampaknya telah membangunkan Macan yang sedang tidur, merasa terusik telah dibangunkan jadi marah sejadi-jadinya. Ditambah harga yang bersaing, sepertinya akan menjadi Satria F150 FI lebih money of value nih. Info lebih lengkap silakan lihat tabel di bawah ini ya. 


Related Posts

No comments:

Post a Comment