Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

31 May 2014

Honda CBR250R Dual Keen Potong Harga Hingga Rp 3 Juta

| 31 May 2014

Sadar bahwa gempuran dari para kompetitornya semakin mengganas, sebut saja dari Kawasaki yang menggempur lewat Ninja 250 FI yang berheadlamp dan mesin ganda. Ditambah lagi muncul Ninja RR Mono yang satu tipe dengan CBR250R yang terapkan mesin satu silinder tapi dengan harga di bawah Rp 40 juta. Dan paling terbaru datang gempuran dari musuh bebuyutan Honda, yaitu Yamaha dengan YZF R25 yang punya banyak fitur plus performa yang dahsyat. PT Astra Honda Motor harus putar otak agar CBR250R masih bisa kompetitif.


Desain sudah dicolek dari yang awalnya mengambil basis desain VTF1000, kini menjadi CBR1000. Performapun juga sudah ditingkatkan dengan mengubah 16 bagian mesin. Transmisinya juga sudah diubah menjadi lebih rapat. Sadar walaupun tenaga sudah ditingkatkan dan desain lebih ciamik tapi masih kurang punya value, maka langkah berikutnya adalah main strategi harga.


Yups...harga Honda CBR250R dual keen terkoreksi hingga Rp 3 juta. Penurunan paling drastis tersebut terjadi pada varian ABS dengan warna standar. Bila sebelumnya dijual dengan harga Rp 56,7 juta maka sekarang dilego dengan harga Rp 53,7 juta. Sementara itu penurunan paling sedikit, terjadi pada varian standar dengan striping 3 warna. Dahulu tidak ada perbedaan harga antara varian standar warna polos dengan standar 3 warna. Tapi sekarang ada, sebelumnya dijual dengan harga Rp 48,95 juta dan kini hanya Rp 47,8 juta saja.

Bulan ini dan bulan depan adalah saat yang terbaik untuk membeli CBR series. Ayo dibeli ya bagi yang berminat.

Related Posts

No comments:

Post a Comment