Strategi pemasaran indent online Yamaha YZF-R15 mendapatkan respon luar biasa dari konsumen. Mulai dibuka hari ini Selasa 15 April, dalam 8 jam pertama saja (00.00 - 08.00 WIB) sudah membludak dimana 600 konsumen melakukan indent online melalui situs www.IWantYamahaR15.com
Artinya hampir setengah dari jumlah unit R15 yang dilempar ke pasaran melalui indent online sudah laku terjual, dalam waktu yang bisa dibilang sangat singkat. Diketahui, ada 1.500 unit yang disediakan Yamaha untuk indent online.
Sudah dipastikan tingginya minat konsumen merupakan pertanda baik bagi R15 untuk mendapatkan market besar. Dan tentunya memperkuat segmen sport Yamaha yang terus memimpin dengan V-Ixion, Byson dan Scorpio.
”Surprise!! Bahkan kami tadinya tidak mengira dalam beberapa jam indent online R15 begitu dinanti, melihat 600 unit dari 1500 unit yang tersedia dalam waktu satu bulan, ludes dalam waktu beberapa jam saja,” komentar Eko Prabowo, GM Marketing Communication and Community Development Yamaha Indonesia.
Tingginya antusiasme konsumen sempat membuat down server www.IWantYamahaR15.com. ”Server indent online kami sempat down beberapa menit, namun langsung diantisipasi dan sudah normal lagi. Untuk itu kami minta maaf kepada konsumen dan pelanggan yang antusias untuk indent tapi kesulitan untuk akses. Bandwidth akses sudah ditambah untuk memudahkan konsumen,” tambah Eko.
Dengan waktu sebulan indent online, 15 April - 15 Mei, kesempatan masih terbuka luas buat konsumen membelinya. Namun karena unit terbatas dan konsumen membludak, hanya konsumen beruntung yang bisa mendapatkannya. Tersedia hadiah helm balap MotoGP pembalap Yamaha Jorge Lorenzo merek HJC.
Lebih beruntung lagi bagi 5 pembeli yang bisa mendapatkan R15 modifikasi (Special Edition dengan special painting bertemakan Movistar Yamaha MotoGP Livery 2014. Untuk performanya, ada upgrade ECU yaitu ECU racing (Daytona) yang bisa di-setting melalui perangkat android. ECU itu seperti yang digunakan tim-tim Yamaha di ajang Yamaha Asean Cup Race 2013 yang digelar di Sentul International Circuit, Bogor.
Knalpot R15 Special Edition juga special di-upgrade full system, yaitu knalpot balap merek Sakura dengan silencer dilapisi karbon Kevlar asli. Knalpot Sakura digunakan sebagai knalpot resmi tim Yamaha Monster Tech 3. Untuk penggunaan harian, Yamaha melengkapi knalpot racing itu dengan peredam suara. (PR YIMM)
No comments:
Post a Comment