Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

01 July 2013

2 Botol Oli Enduro 4T Racing Punya Kode Sama, Palsukah?

| 01 July 2013
Barang palsu tak hanya rugikan produsen tapi konsumen juga dan agar produsen tidak rugi serta kepercayaan konsumen terhadap produsen tidak berkurang, maka produsen membekali produknya dengan "perbekalan" agar konsumen bisa mengenali bahwa produk yang akan dibeli merupakan produk asli. Begitu juga pelumas mesin dari Pertamina. Salah satunya adalah Enduro 4T Racing dan salah satu tanda bahwa oli tersebut asli adalah dengan memeriksa dan membandingkan kode angka yang berada pada leher botol dengan di tutup botol. Bila sama maka asli begitu juga sebaliknya.

Nah ada yang cukup membingungkan karena OM membeli 2 botol oli Enduro 4T Racing, biasanya kode angka di botol 1 dengan di botol 2 berbeda. Namun kali ini kedua botol tersebut mempunyai kode angka yang sama, yaitu 05515131. Apakah keduanya palsu atau tidaknya?Keduanya sudah digunakan karena ada dua motor yang memang sudah harus "cuci darah" dan mulai dari warna oli, wangi dan kemampuannya tidak ada beda dengan oli Enduro 4T Racing sebelumnya yang pernah OM gunakan.Kalau asli, kenapa ada dua botol yang punya kode angka sama?Kalau palsu, kok tidak ada perbedaan dengan oli enduro 4tr sebelumnya? Confuse.



Related Posts

5 comments:

  1. Laporkan ke Pertamina, siapa tau dapat Hadiah, kalau gak dapat setidaknya mengurangi peredaran oli palsu

    ReplyDelete
  2. Misi numpang nanya... oli enduro racing ada berapa warna ya... apakah biru dan merah?¿
    terimakasih

    ReplyDelete
  3. Misi numpang nanya... oli enduro racing ada berapa warna ya... apakah biru dan merah?¿
    terimakasih

    ReplyDelete
  4. Misi numpang tanya...arah ke pasar gadang kemana yak

    ReplyDelete
  5. pengalaman seperti itu pernah saya alami juga,2 botol oli pertamina enduro matic G,angka yang tertera di botol dan segel nya sama persis

    ReplyDelete