Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

25 October 2012

Provinsi Pengonsumsi BBM Subsidi Tertinggi

| 25 October 2012

Anggaran subsidi BBM dalam APBN-P 2012 sebesar Rp 137,4 triliun ternyata kurang Rp 79,4 triliun karena konsumsi BBM subsidi bengkak dari kuota 4 juta kiloliter (KL). Provinsi mana paling banyak konsumsi BBM subsidi? Tingginya konsumsi BBM subsidi ini menurut pemerintah adalah akibat tingginya pertumbuhan kendaraan bermotor, baik motor dan mobil. Namun ternyata ada juga BBM subsidi yang dinikmati orang mampu serta diselundupkan ke industri.


Menurut laporan Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas (BPH Migas) seringkali terjadi penyelundupan BBM subsidi yang jumlahnya lumayan. Penyelundupan terjadi ke luar negeri atau kepada industri yang tak berhak disubsidi. Provinsi mana yang paling banyak menghabiskan jatah bensin premium hingga 30 September 2012? Berikut data yang dikutip dari Pertamina, Selasa (16/9/2012) setelah adanya penambaham kuota BBM subsidi dari 40 juta kiloliter (KL) menjadi sekitar 44 juta KL:

5. Sumut
Pada periode Januari-September 2012, jumlah bensin premium yang dihabiskan Sumatera Utara mencapai 1,189 juta kiloliter (KL). Jumlah ini 98,7% dari kuota yang ditetapkan yaitu 1,204 juta KL. Hingga akhir tahun, kuota premium di Sumut adalah 1,609 juta KL. Selain bensin premium, provinsi ini juga menghabiskan solar sebanyak 865 ribu KL pada periode Januari-September 2012. Ini 7,62% di atas kuota yang ditetapkan yaitu 804 ribu KL. Hingga akhir tahun, kuota solar di Sumut adalah 1,074 juta KL.


4. DKI Jakarta
Pada periode Januari-September 2012, jumlah bensin premium yang dihabiskan DKI Jakarta mencapai 1,604 juta kiloliter (KL). Jumlah ini 1,63% di atas kuota yang ditetapkan pada Januari-September 2012 yaitu 1,579 juta KL. Hingga akhir tahun, DKI mendapat jatah premium 2,109 juta KL. Selain bensin premium, provinsi ini juga menghabiskan solar sebanyak 636 ribu KL pada periode Januari-September 2012. Ini 2,59% di atas kuota yang ditetapkan yaitu 620.757 KL. Jatah solar DKI sampai akhir tahun adalah 829.186 KL.





source by detik.com

Related Posts

No comments:

Post a Comment