Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

19 September 2012

Livery Yamaha Race-Blu Indonesia Tidak Kebagian

| 19 September 2012

Balapan bergengsi yang memgadu motor prototype, MotoGP telah berlangsung hingga seri ke 13 di Sirkuit Misano, San Marino, Italia. Yamaha mengenakan livery khusus dan mereka menyebutnya dengan istilah "Race-Blu" livery. Sama sperti tahun lalu di sirkuit yang sama, Yamaha juga mengenakan livery khusus berwarna hitam dan merah serta yang uniknya lagi adalah Yamaha memenangi seri Misano dengan livery khusus. 

Pada tahun 2012 ini, motor milik Jorge Lorenzo dan Ben Spies akan ditaburkan warna biru dominan sampai velgnya juga kena sentuhan warna biru, sementara buntut dikelir warna silver.Selain di motor MotoGP, Yamaha juga mengaplikasikan livery tersebut pada produk massalnya tapi sayangnya produksi Indonesia tidak tersentuh livery tersebut walaupun Indonesia merupakan tulang punggung penjualan Yamaha Global. 

Tercatat livery yang merupakan karya desainer Aldo Drudi dihadirkan pada YZF-R1, YZF-R6 dan YZF-R125.Entah kenapa tidak diaplikasikan ke pasar Indonesia tapi pastinya akan lebih terlihat menarik jika diaplikasikan ada Jupiter Z1, V-ixion dan New Jupiter MX yang memang sarat teknologi dan high performance.







foto:motorplus & yimm

Related Posts

No comments:

Post a Comment