Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

15 December 2012

Spek Yamaha New Vixion

Spek Yamaha New Vixion


Berselang 3 hari dari kompetitornya, Yamaha telah resmi merilis motorsportnya yang kini telah mendapatkan tambahan suntikan "senjata". Spek Yamaha New Vixion telah naik dari sebelumnya, seperti telah hadirnya rear disk brake, semakin lebar velg dan ban dengan pattern yang bagus, berat isi juga naik tapi hanya beberapa kilogram saja, tutup tangki yang sudah rata, behel yang tersembunyi. 

26 November 2012

Premium Kosong Dampak dari Pertamina Stop Pengendalian BBM Subsidi

Premium Kosong Dampak dari Pertamina Stop Pengendalian BBM Subsidi


OM perhatikan dibeberapa SPBU di Jakarta Selatan, Jakarta Barat serta daerah Ciledug tadi pagi hingga siang ini, semakin banyak yang stok premiumnya telah habis. Tadi malam OM mendapat info dari berita jalan yang ada di stasiun televisi, berita sekilasnya adalah Pertamina stop pengendalian BBM bersubsidi mulai tanggal 25 november 2012 dan ternyata Pertamina benar-benar menyetop pasokan BBM bersubsidinya.Info lebih lengkap ada dibawah ini.

19 November 2012

Komparasi Mesin Honda CB150R Vs Yamaha New V-ixion

Komparasi Mesin Honda CB150R Vs Yamaha New V-ixion


Ini dia yang menjadi topik hangat dikalangan biker, dapur pacu!Kita bahas dulu tampilan mesinnya. Honda CB150R mempunyai mesin atas yang kekar dan diperkuat dengan rangka trelisnya maka kesan gahar serta kekar memang sangat kental. Selang radiator dari radiator ke water pump juga ikut menambahkan kesan kekar, ibaratnya itu adalah urat yang terlihat saking besarnya otot tapi bisa juga dikatakan bahwa tampilannya agak semrawut alias tidak beraturan/tidak rapi. Tapi oke jugalah untuk menyamarkan ruang kosong. 
Komparasi Radiator Honda CB150R Vs Yamaha New V-ixion

Komparasi Radiator Honda CB150R Vs Yamaha New V-ixion


Honda CB150R dengan Yamaha New V-ixion sama-sama mempunyai kompresi yang cukup tinggi, ditambah dengan besarnya tenaga maka masing-masing pabrikan membekali produknya dengan alat anti gerah alias radiator yang tugasnya memang mendinginkan mesin.CB150R mempunyai 12 ruas kisi-kisi pendinginan, sementara New V-ixion mempunyai 13 ruas kisi-kisi pendinginan, lebih banyak 1 ruas dari CB150R. 

18 November 2012

Yamaha Support Konser Noah

Yamaha Support Konser Noah


Yamaha menggebrak dengan menggandeng Noah sebagai brand ambassador teranyar. Band baru anggota lawas pentolannya Ariel itu bakal menghentak lewat konser Noah Reborn Tour di 25 kota didukung Yamaha. Dari 25 kota itu Yamaha memimpin acara meet & greet atau jumpa fans di 10 kota dimulai dari pertengahan November tahun ini hingga Februari 2013. Lapangan Kridasana, Singkawang, Kalimantan Barat, menjadi lokasi pertama konser Noah, Jumat (16 November). Sehari sebelumnya Ariel (vokal), Uky (gitar), Lukman (gitar), Reza (drum), David (keyboard) sudah hadir menyapa penggemar dalam jumpa fans bersama Yamaha di Pontianak.

17 November 2012

Yamaha Indonesia Raih 2 Penghargaan Indonesian Customer Satisfaction Award (ICSA)

Yamaha Indonesia Raih 2 Penghargaan Indonesian Customer Satisfaction Award (ICSA)


Motor sport dan matik Yamaha terus diakui sebagai yang terbaik. Kali ini lewat penghargaan Indonesian Customer Satisfaction Award (ICSA), dua kategori motor Yamaha itu paling memuaskan pelanggan. Dua penghargaan ICSA yang merupakan awarding yang dipersembahkan Majalah Swa dan Frontier Consulting Group tersebut kian membuktikan keunggulan Yamaha menghadirkan motor-motor sport dan matik berkualitas. Kategori sport memang selalu menjadi milik Yamaha dengan penjualan terbaik di Indonesia dengan V-Ixion sebagai raja motor sport.
V-Ixion Lightning Motor Terlaris Yamaha di JMCS

V-Ixion Lightning Motor Terlaris Yamaha di JMCS


New V-Ixion Lightning sukses merebut hati konsumen pecinta motor sport berkualitas tinggi. Di ajang Jakarta Motorcycle Show (JMCS), V-Ixion Lightning mencatat penjualan terbanyak 157 unit yang ditunjukkan dengan tanda jadi pembelian ditambah daftar panjang pesanan V-Ixion Lightning di diler-diler Yamaha.
no image

Analisis Harga Jual Honda K18


Astra Honda Motor (AHM) selaku Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Honda memang sudah serius untuk mengambil alih 1 segmen yang masih belum bisa dikuasai, yaitu segmen sport. Sebelumnya AHM telah berhasil mengambil alih segmen matik setelah lebih dari 7 tahun dipegang oleh Yamaha dan kini AHM berambisi mengambil satu segmen lagi. Setelah sukses meluncurkan CB150R si K15 yang diposisikan pada level mid end, AHM juga akan menelurkan produk untuk level mid low, yaitu si pemegang koda K18 dan akan diposisikan dibawah New Mega Pro (NMP). 

13 November 2012

Hasil Race Indoprix Sirkuit Balipat 2012

Hasil Race Indoprix Sirkuit Balipat 2012


Yamaha menyempurnakan dominasi di kelas IP2 (110 cc) Indoprix. Setelah Rafid Topan memastikan gelar untuk Yamaha di seri keempat, giliran Fitriansyah Kete memenangi seri pamungkas di sirkuit Balipat Binuang, Minggu (11 November). Fitriansyah Kete menguasai dua race tanpa tersentuh lawan-lawannya. Di race 1 Kete mencetak waktu terbaik 25 menit 56,466 detik. Beda 3,319 detik di depan Anggi Permana dan 5,375 detik dengan Denny Triyugo di posisi ketiga. Di race 2 Kete semakin mempertajam jarak sampai 8,161 detik mengungguli H.A.Yudhistira di depannya.
Analisis Harga Jual Honda CB150R

Analisis Harga Jual Honda CB150R


Honda CB150R telah sukses diperkenalkan pada event Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2012, terbukti dengan banyaknya yang memesan hingga tembus angka 1500.Desain kompak dengan mesin sistem DOHC plus transmisi 6 percepatan mampu membius konsumen Indonesia. Tapi ngomong-ngomong berapa harga jualnya ya?Info harga dan kapan harga jualnya dirilis, OM cukup kesulitan untuk mengorek infonya mulai dari SPG hingga mandornya.

12 November 2012

New V-ixion dan CB150R Sama-sama Punya Ruang Kosong

New V-ixion dan CB150R Sama-sama Punya Ruang Kosong


Yamaha New V-ixion mengandalkan deltabox sebagai belulangnya dan CB150R mengandalkan pipa model teralis untuk rangkanya. Desain Yamaha V-ixion terdahulu mempunyai rongga diantara mesin (lebih tepatnya dibawah throttle body) dengan deltaboxnya dan tidak sedikit yang berharap rongga yang bisa disebut kopong itu bisa hilang atau minimal dapat tertutupi tapi ternyata pada New V-ixion kopong tersebut masih ada. Tak ayal hal tersebut menuai kekecewaan dan disaat yang sama hadirlah lawan kuat dari kompetitor dengan mengusung rangka seperti Ducati walaupun sebenarnya tidak seperti itu. 
Hasil race Moto2 Seri Valencia 2012

Hasil race Moto2 Seri Valencia 2012

Mac Marquez menyempurnakan gelar juara dunianya di kelas Moto2 musim ini dengan meraih kemenangan di seri pamungkas di negaranya sendiri, Spanyol.Sementara itu pebalap Indonesia Rafid Topan Sucipto menyelesaikan lomba dalam debutnya. Start dari urutan ke-30 dari 33 kontestan, ia mampu bertahan sampai akhir balapan walaupun terpaut dua lap dari Marquez sang pemenang, dan finis nomor 3
0

Komparasi Shroud CB150R dengan New V-ixion

Komparasi Shroud CB150R dengan New V-ixion

Beralih ke bagian berikutnya, yaitu Shroud!Berbeda dengan headlamp, justru disini terjadi kebalikan.Sektor headlamp, CB150R yang mempunyai garis tegas namun pada shroud tidak demikian. New V-ixion lah yang mempunyai karakter kuat dengan garis tegasnya. Di desain oleh orang yang sama dengan orang yang mendesain Yamaha YZF-R1,yaitu Mr. Sakata San, konsep lightning memberikan garis tegas dengan nama "V-ixion" pada shroudnya. Kalau "V-ixion" berupa emblem 3D akan lebih baik lagi. 
Hasil Race Seri terakhir MotoGp 2012

Hasil Race Seri terakhir MotoGp 2012

Dani Pedrosa memenangi seri terakhir MotoGP 2012, MotoGP Valencia. Casey Stoner sementara itu finis di posisi tiga. Sedangkan juara musim ini, Jorge Lorenzo, gagal menutup musim dengan manis setelah crash sehingga tak bisa finis.
Komparasi Headlamp CB150R dengan New V-ixion

Komparasi Headlamp CB150R dengan New V-ixion

Bahas kepala dahulu, seperti halnya manusia melihat lawan jenis pasti yang diperhatikan adalah daerah kepala, apakah masih nempel dengan badan atau tidak?Karena jika tidak,kita harus kabur.Ngawur lagi...fokus ah. Ehem...manusia melihat yang lawan jenis pasti daerah kepala dulu untuk menentukan apakah cakep atau tidak?Sama seperti manusia melihat sepeda motor, kepalanya dahulu yang dilihat. Bahas dari CB150R sebagai pendatang baru. 

11 November 2012

Analisis Harga Jual Yamaha New Vixion

Analisis Harga Jual Yamaha New Vixion


Seperti yang kita tahu bahwa Yamaha New V-ixion walaupun sudah dilaunching tapi harga jualnya belum keluar, lalu berapa harga jualnya dan kapan akan dirilis harganya?Oke kita flash back ke hari pertama JMCS berlangsung...hehehe.Ehem...ehem...setelah melihat-lihat dibooth Yamaha, mata langsung sigap mencari SPG yang cakep dan sedang senggang. Bukan untuk minta nomor handphone ataupun untuk minta foto tapi untuk mencari info. 

10 November 2012

Booth Astra Honda Motor Dinobatkan Sebagai yang Paling Disukai

Booth Astra Honda Motor Dinobatkan Sebagai yang Paling Disukai


Booth yang dibangun PT Astra Honda Motor (AHM) pada Jakarta Motorcycle Show (JMCS) 2012 dinobatkan sebagai yang paling disukai oleh pengunjung pameran sepeda motor terbesar di Tanah Air ini. Berdasarkan survei yang dilakukan penyelenggara JMCS, PT Dyandra Promosindo, terhadap 704 orang pengunjung JMCS 2012 yang digelar pada periode 31 Oktober - 4 November 2012, sebanyak 39% memilih booth Honda. Hasil pemilihan booth terfavorit ini diumumkan hari ini disusul dengan penyerahan penghargaan kepada AHM pada hari terakhir pelaksanaan JMCS 2012 (4/11).
Penjualan Yamaha Naik 12 Persen,73 Persen Disumbang Motor Berinjeksi.

Penjualan Yamaha Naik 12 Persen,73 Persen Disumbang Motor Berinjeksi.


Yamaha mencatat kenaikan penjualan 12 persen di bulan Oktober 2012 dibandingkan September 2012 berdasarkan data Asosiasi Sepedamotor Indonesia (AISI). Motor-motor injeksi Yamaha memberikan andil besar untuk penjualan Oktober tahun ini. Di bulan Oktober 2012 Yamaha berhasil menjual 233.279 unit motor dan di bulan sebelumnya 208.849 unit yang berarti ada peningkatan 12 persen. Ini merupakan hasil kontribusi yang terbanyak dari segmen matik 115.270 unit, bebek 74.392 unit dan sport 43.617 unit.
Honda Vario Techno 125 CBS Raih Bike Of The Year dan Motorcycle Of The Year 2012

Honda Vario Techno 125 CBS Raih Bike Of The Year dan Motorcycle Of The Year 2012


Setelah dinobatkan sebagai Bike of The Year 2012 oleh Tabloid Motor Plus, Honda Vario Techno 125 PGM-FI kembali mendapatkan penghargaan sebagai Motorcycle of The Year dari Forum Wartawan Otomotif Indonesia (Forwot) dalam ajang penghargaan FORWOT Motorcycle of the Year (FMY) 2012.

09 November 2012

Yamaha New V-ixion Tanpa Kick Stater Kok Pada Ribut?

Yamaha New V-ixion Tanpa Kick Stater Kok Pada Ribut?


Konsumen Indonesia memang sangat unik, hanya karena hal sepele saja bisa batal untuk meminang suatu produk. Yamaha meluncurkan New V-ixion tanpa dibekali oleh kick stater/engkol dan tidak sedikit yang kecewa. Entah karena memang takut bila suatu saat aki drop dan butuh kick stater untuk menghidupkan mesin atau memang ingin mencela. OM akan memberikan pencerahan sehingga bisa menambah wawasan.

Penentram Hati Ditengah Persaingan yang Panas

Penentram Hati Ditengah Persaingan yang Panas

Persaingan yang panas yang terjadi di Jakarta MotorCycle Show 2012, antar pabrikan motor saling unjuk kekuatan dengan menelurkan produk unggulannya. Dan untungnya ditengah persaingan tersebut ada yang dapat menyejukan hati sehingga adem ayem lagi. Yasudah tidak perlu basa basi terlalu panjang, silakan dinikmati.(maaf kalo tidak jernih karena tidak memakai lampu flash lantaran tidak membawa baterai cadangan)

06 November 2012

no image

Benar atau Tidak Ya?Yamaha YZF-R250 Akan Muncul di EICMA,Milan

Persaingan produsen di segmen motor sport 250 cc nampaknya akan makin kuat. Setelah Honda dan Kawasaki asyik main tanpa lawan berarti, kini Yamaha dikabarkan siap melahirkan lawan bagi CBR250R dan Ninja 250. Tahun ini juga motor yang akan dinamakan YZF-R250 itu akan diperlihatkan.
Kumpulan Foto New V-ixion

Kumpulan Foto New V-ixion

Yamaha New V-ixion menjawab tantangan dari sang penantang dengan menghadirkan New V-ixion berkonsep lightning dan fitur-fitur yang semakin ditambah dan kaki-kaki semakin kekar namun tetap berperforma tinggi. Mari silakan dilihat fotonya, semoga berguna dan mohon maaf apabila kualitas gambar kurang bagus karena tidak memakai lampu flash. Selamat Menikmati.
Kumpulan Foto Honda CB150R

Kumpulan Foto Honda CB150R

memangmemang
Astra Honda Motor(AHM) selaku Agen Tunggal Pemegang Merek(ATPM) Honda sudah tidak sabar untuk merebut segmen sport yang masih dikuasi oleh seteru utama mereka dan akhirnya meluncur juga motor sport terbaru dengan membawa senjata yang lebih modern dan keren. Berikut kumpulan foto-fotonya, semoga bermanfaat dan selamat menikmati.
Yamaha New V-ixion Resmi Diluncurkan, Harga Menyusul

Yamaha New V-ixion Resmi Diluncurkan, Harga Menyusul

Memanfaatkan moment Jakarta Motorcycle Show 2012 (JMCS), Yamaha New V-ixion resmi diperkenalkan pada publik. Setelah sekian lama hanya bisa melihat melalui spyshoot, kini bisa melihat secara langsung dari jarak dekat di JMCS. Memasuki pintu masuk , bersebelahan dengan booth KTM, terlihat booth Yamaha dan ada motor sport berfairing warna merah dan disebelahnya ada motor sport yang sudah tidak asing lagi yang sering muncul di spyshoot tapi versi modifan dengan tambahan beberapa part aksesoris yang menempel.Wah mana nih yang versi standarnya?
Honda CB150R Streetfire, Lawan Kuat New V-ixion Telah Hadir!

Honda CB150R Streetfire, Lawan Kuat New V-ixion Telah Hadir!

Rumor tentang motor sport Honda dengan kubikasi 150cc dengan rangka "teralis". Mendatangi booth Honda yang letaknya paling jauh dari pintu masuk, awalnya ada 3 buah motor yang masih ditutupi oleh kain hitam. Wah kemungkinan ini adalah motorsport terbaru AHM yang menggandeng mesin CBR150R dan akhirnya kain hitam tersebut terbuka ketika resmi diperkenalkan pada publik. Sepintas melihat mulai dari depan terlihat kompak, headlamp sekilas mirip Byson namun diperhatikan lebih lanjut lebih mirip headlamp New Mega Pro dengan dimensi yang diperkecil. 

05 November 2012

Konsumsi BBM New BeAT vs Mio J vs Nex, Masih Irit New BeAT Tapi....

Konsumsi BBM New BeAT vs Mio J vs Nex, Masih Irit New BeAT Tapi....

Matik kelas 110cc-115cc merupakan matik entry level di mana ada 3 pabrikan Jepang yang ada di"kolam" ini. Diantaranya ada Yamaha Mio J yang pertama diperkenalkan, kemudian ada Suzuki Nex dan disusul oleh Honda New BeAT.Konsumsi BBM dari ketiganya sering kali dipertanyakan dan untungnya sudah ada media yang menguji konsumsi BBMnya, yaitu tabloid otomotif. Pengetesan dengan metode full to full dimana tangki diisi full oleh BBM dan kemudian diajak jalan sesuai dengan keadaan sehari-hari(tidak seperti lomba irit) dan kemudian tangki diisi kembali hingga full lagi.

28 October 2012

Stoner Juara Seri Lorenzo Juara Dunia MotoGP 2012!!Kutukan No 1 Masih berlanjut!

Stoner Juara Seri Lorenzo Juara Dunia MotoGP 2012!!Kutukan No 1 Masih berlanjut!


Perhelatan balap motor paling bergengsi telah memasuki seri ke 17 di Sirkuit Philp Island, Australia yang merupakan kampung halaman dari pembalap Honda Repsol, Casey Stoner. Di seri ini banyak moment-moment menarik yang pantas untuk diingat, salah satunya adalah "melahirkan" 2 Juara?Loooh kok bisa?Tentu saja bisa karena yang satu adalah Casey Stoner menjadi juara seri ke 17 seperti yang sudah diprediksikan karena memang Stoner mempunyai kans menang paling tinggi dimari.Lalu yang satunya lagi adalah Lorenzo karena walaupun hanya menjadi runner up tapi karena poinnya sudah tidak terkejar lagi oleh seteru utamanya, yaitu Dani Pedrosa maka Lorenzo bisa mengunci gelar Juara Dunia MotoGP 2012. 
Sepeda Motor Berinjeksi Tanpa Kick Stater, Pengaruh Tidak Ya?

Sepeda Motor Berinjeksi Tanpa Kick Stater, Pengaruh Tidak Ya?

Tidak ada Kick Staternya kan
Untuk menyalakan mesin motor, kita telah terbiasa dengan dua cara yaitu dengan cara kick stater(selah) dan elektrik stater.Pada awalnya hanya ada kick stater saja namun seiring dengan perkembangan zaman,maka elektrik stater hadir menemani kick stater sebagai pilihan untuk menyalakan mesin. Namun kini ada sepeda motor yang hanya dibekali oleh elektrik stater, sepeda motor tersebut adalah Yamaha New V-ixion. Memang belum keluar produknya tapi bila sebentar lagi keluar maka akan menjadi motor lokal tanpa kick stater.Banyak yang kecewa dan meminta agar kick stater dihadirkan kembali. Sebenarnya pengaruh banget ga ya kalau tidak ada kick stater?

27 October 2012

Review STP Octane Booster

Review STP Octane Booster


Harga BBM oktan 92 ke atas masih saja tinggi, agak pusing juga bagi speedlover yang pacuannya punya kompresi yang mengharuskan untuk minum BBM minimal oktan 92. Musti cari cara untuk bisa mengakalinya dan untuk yang harus minum minimal BBM oktan 92, bisa mengakalinya dengan mencampur Premium dengan Pertamax Plus dalam takaran yang sama. Bila Premium 1 liter maka Pertamx Plus juga satu liter, pokoknya perbandingannya 50:50 dengan toleransi perbedaannya adalah 0,05 liter. 
Value Semakin Banyak Tapi Ketampanan Berkurang

Value Semakin Banyak Tapi Ketampanan Berkurang


Yamaha New V-ixion tidak akan lama lagi akan diluncurkan dan sudah banyak spyshot yang ditebar bahkan sekarang rupa asli dari new V-ixion sudah nampak jelas. Lalu bagaimana menurut OM?Dari desain keseluruhan , ada beberapa titik yang mengganjal ketampanan New V-ixion. Berikut yang mengganjal ketampanan New V-ixion.

25 October 2012

no image

Provinsi Pengonsumsi BBM Subsidi Terbanyak (Part 2)


3. Jawa Tengah
Pada periode Januari-September 2012, jumlah bensin premium yang dihabiskan Jawa Tengah mencapai 2,246 juta kiloliter (KL). Jumlah ini 0,21% di atas kuota yang ditetapkan pada Januari-September 2012 yaitu 2,242 juta KL. Sampai akhir tahun, Jateng mendapat jatah premium 2,994 juta KL. Selain bensin premium, provinsi ini juga menghabiskan solar sebanyak 1,332 juta KL pada periode Januari-September 2012. Ini 0,96% di atas kuota yang ditetapkan yaitu 1,319 juta KL. Hingga akhir tahun, jatah solar di Jateng adalah 1,762 juta KL.

Pertarungan DOHC vs Deltabox Akan Segera Mewarnai Pasar Sport Mid End

Pertarungan DOHC vs Deltabox Akan Segera Mewarnai Pasar Sport Mid End


Yamaha V-ixion adalah motor sport turing 150cc 4tak andalan Yamaha. Pertama kali diluncurkan membuat gebrakan karena pasar sport dikala itu masih berkutat dengan sasis double cradle,berpendingin udara,sistem pengabutan bahan bakar yang masih karbu serta dengan tenaga yang biasa saja.Gebrakan yang Yamaha V-ixion adalah mengusung mesin 150cc 4tak SOHC tapi jumlah klepnya ada 4 yang dipadu dengan DiASil Cylinder yang merupakan campuran antara Alumunium dengan Silikon yang dibuat dengan sistem tempa sehingga kuat,ringan dan boring menyatu dengan blok silinder.
Provinsi Pengonsumsi BBM Subsidi Tertinggi

Provinsi Pengonsumsi BBM Subsidi Tertinggi


Anggaran subsidi BBM dalam APBN-P 2012 sebesar Rp 137,4 triliun ternyata kurang Rp 79,4 triliun karena konsumsi BBM subsidi bengkak dari kuota 4 juta kiloliter (KL). Provinsi mana paling banyak konsumsi BBM subsidi? Tingginya konsumsi BBM subsidi ini menurut pemerintah adalah akibat tingginya pertumbuhan kendaraan bermotor, baik motor dan mobil. Namun ternyata ada juga BBM subsidi yang dinikmati orang mampu serta diselundupkan ke industri.

22 October 2012

New V-ixion Dipastikan Segera Meluncur!!

New V-ixion Dipastikan Segera Meluncur!!

Lagi-lagi yang namanya tidak sengaja itu membuahkan hasil yang lebih optimal.Niat hati ingin cek line up Yamaha tapi.....ups...apa itu?Teaser berubah!Bila pada teaser yang sudah-sudah tidak ada perubahan hingga akhirnya produk itu resmi meluncur tapi kini ada yang beda.

Yups...sebuah panel speedometer perpaduan analog dan digital menghiasi teaser yang sebelumnya hanya jalanan kosong dengan efek petir. Bila dilihat dari bentuk stang dan ada tulisan Hi Bro pada bagian digital speedometernya, maka produk yang ada diteaser adalah New V-ixion!!Dengan ini semakin menguatkan bahwa New V-ixion akan meluncur berbarengan dengan perhelatan Jakarta Motorcylce Show 2012.

Kenapa bisa begitu?Karena pada tanggal tersebut Jorge Lorenzo mempunyai agenda untuk datang ke Indonesia dan kuat kemungkinan akan dijadikan brand ambassador New V-ixion. So hanya waktu lah yang mampu menjawab semua pertanyaan dan tinggal 9 hari lagi.


Motor Injeksi Mantabkan Posisi Yamaha di Territory VII

Motor Injeksi Mantabkan Posisi Yamaha di Territory VII


Yamaha tetap mempertahankan dominasi penjualan di Territory VII yang meliputi area pemasaran Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara, Maluku dan Irian Jaya. Market share Yamaha di territory itu pada September 2012 tertinggi 51,7 persen ditunjang kontribusi penting motor injeksi.

21 October 2012

 Hujan Guyur MotoGP Malaysia,Gap Semakin Dekat

Hujan Guyur MotoGP Malaysia,Gap Semakin Dekat


Perhelatan balapan motor paling bergengsi di dunia telah sampai pada seri ke 16 di Sirkuit Sepang, Malaysia. Sesuatu yang sangat dinanti bagi para penghuni daerah yang sedang kekurangan air bersih, malah turun di Sirkuit Sepang. Yups...hujan telah meluncur deras sejak kelas Moto2 belum diadakan bahkan terus bertahan hingga balapan kelas paling bergengsi, yaitu MotoGP dimulai.Dengan turunnya hujan membuat pertarungan semakin seru, ketiga pembalap Yamaha terlempar keluar dari 10 besar sehingga praktis Jorge Lorenzo tidak ada back up dari rekannya. 
Logo Berkat Motor Nempel Di motor balap MotoGP Sepang Malaysia.

Logo Berkat Motor Nempel Di motor balap MotoGP Sepang Malaysia.


Salah satu bengkel motor asal Tangerang, Berkat Motor mendapat kesempatan langka menempelkan logo bengkelnya di motor balap MotoGP punya Alvaro Bautista yang bakal membalap di Sepang, Malaysia, Minggu (21/10/2012) nanti. Hal ini bisa terjadi karena bengkel motor tersebut terpilih sebagai Castrol Bike Point terbaik dari seluruh Indonesia.
Hasil Race AARC Seri Taiwan 2012

Hasil Race AARC Seri Taiwan 2012


Hadi Wijaya mengharumkan nama Indonesia di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2012. Pembalap Yamaha Yamalube KYT R9 Tunggal Jaya menjadi juara Asia 2012 kelas Underbone 115 cc ARRC meskipun masih satu seri tersisa. Penampilannya yang konsisten terbayar dengan trofi juara kelas ini untuk kali kedua dalam karirnya. Pencapaian Hadi ini adalah sejarah dimana dia menjadi pembalap pertama yang dua kali menjuarai kelas Underbone 115 cc. 
Besarnya Kapasitas Mesin Bukan Patokan Top Speednya

Besarnya Kapasitas Mesin Bukan Patokan Top Speednya


Entah dari mana bermulanya dan siapa yang menyebarkan anggapan bahwa besarnya kapasitas mesin motor itu berbanding lurus dengan raihan top speednya. Jadi misalnya mas bro mba sist mempunyai motor dengan kapasitas mesin 150cc maka top speednya pasti akan dikisaran 150. Ada lagi yang menganggap bahwa 150cc itu merupakan satuan kecepatan, wah ini harus segera diluruskan. 
Teaser Kembali Hadir di Website Yamaha

Teaser Kembali Hadir di Website Yamaha


Niat hati bertandang untuk melihat katalog online tapi ternyata oh ternyata ada teaser baru pada website Yamaha, berlatarkan sebuah jalanan dengan efek petir disertai tulisan "Get Ready to Ride The Lightning". Seperti sudah menjadi ciri khas Yamaha ketika muncul teaser maka dala waktu dekat akan ada produk baru yang meluncur. 

18 October 2012

no image

Bazar Helm Sediakan 1500 Helm di JMS 2012

Bagi yang sedang hunting piranti pelindung kepala dan mungkin juga sebagai "pelindung" uang dalam dompet anda, pada pagelaran Jakarta Motorcycle Show (JMS) yang akan diselenggarakan pada 31 Oktober - 4 November 2012 ada acara menarik, yaitu bazar helm murah.

"Setiap harinya akan ada 300 helm yang akan dijual dalam Bazar Helm Murah," kata Abiyoso Wietono, Manager Divisi Otomotif Dyandra Promosindo, di Planet Hollywood, Jakarta. Jika tiap hari ada 300 helm yang dijual, maka total ada 1500 helm yang akan dijual, mantab!!

Bazar helm murah tersebut akan di gelar dalam dua sesi setiap harinya. Sesi pertama pada pukul 11.00 WIB dan sesi kedua pada pukul 14.00 WIB. "Masing-masing sesi akan menjual 150 unit helm,"  Abiyoso Wietono. Jadi ayo yang sedang hunting helm, bisa kemari tuk dapatkan helm yang lebih murah dari harga pasaran.
Mekanisme Kualifikasi Baru MotoGP 2013

Mekanisme Kualifikasi Baru MotoGP 2013


Akan ada yang berbeda dari gelaran MotoGP 2013, seiring dengan bakal diberlakukannya mekanisme kualifikasi yang baru pada musim depan.

Dilansir situs resmi MotoGP, Komisi Grand Prix telah menyetujui adanya prosedur baru di dalam sistem kualifikasi kelas MotoGP. Peraturan anyar ini secara resmi berlaku terhitung 1 Januari 2013 mendatang.

17 October 2012

Spek Suzuki Inazuma

Spek Suzuki Inazuma

Suzuki Indonesia mengeluarkan produk 250cc street bike touring dengan nama Inazuma yang memiliki arti ‘kilatan petir’ dalam bahasa Jepang ini, hadir dalam 2 pilihan warna menarik, yakni Candy Cardinal Red dan Pearl Nebular Black. Inazuma dibanderol dengan harga Rp 46 juta OTR DKI Jakarta.

16 October 2012

Mio J Sporty Lengkapi 4 Varian Sebelumnya

Mio J Sporty Lengkapi 4 Varian Sebelumnya

Mio J Sporty

Pada awalnya kemunculannya, matik nomor satu Yamaha yaitu Mio J hadir dengan 3 varian. Yaitu Mio J SW(Spoke Wheel/Jari-jari), Mio J Familiy dan Mio J Teen. Mio J SW memiliki striping yang sama dengan Mio J Family, yang membedakannya ada di velg yang digunakan. Mio J Sw sesuai kodenya memakai velg jari-jari, sedangkan Mio J Family memakai velg Cast wheel atau palang/racing. Mio J Teen hadir dengan permainan 3 warna yang lebih segar dipandangan mata dan hadir dengan velg yang berwarna putih. Waktu terus berlalu dan hadirlah varian lainnya,yaitu Mio J Blackseries yang merupakan versi penambahan warna hitam pada Mio J Teen. 
Hasil Seri Motegi, Jepang, Pedrosa Juara Lorenzo Runner up

Hasil Seri Motegi, Jepang, Pedrosa Juara Lorenzo Runner up


Persaingan semakin ketat dikancah balap motor prototype. Seri Motegi, Jepang, perhelatan MotoGp didominasi oleh rider Spanyol yang kini juga sedang memperebutkan gelar juara dunia MotoGp tahun 2012,yaitu Dani Pedrosa dari tim Respsol Honda yang menjadi juara seri Motegi dan Jorge Lorenzo dari tim Yamaha Factory yang menjadi runner up. Jorge Lorenzo masih berada dipuncak klasemen dengan raihan 310 poin, dibuntuti oleh Dani Pedrosa ditempat kedua dengan 282 poin.

14 October 2012

Yamaha V-ixion 5 Tahun Tembus Penjualan 1 Juta Unit

Yamaha V-ixion 5 Tahun Tembus Penjualan 1 Juta Unit


Yamaha yang selalu konsisten mencatat penjualan tertinggi motor injeksi di Tanah Air lewat V-Ixion, kembali mencetak sejarah baru. Yaitu penjualan V-Ixion yang telah mencapai satu juta unit dari akumulasi sejak pertama kali dipasarkan di 2007 hingga September 2012. Tepatnya jumlah penjualan V-Ixion sudah menyentuh angka 1.029.042 unit. Atau 75 persen dari total penjualan segmen sport Yamaha (1.365.354 unit) terhitung sejak dikeluarkannya V-Ixion pertama kali. Tingginya penjualan V-Ixion turut mendongkrak total penjualan kategori sport yang selalu konsisten jadi pemimpin di pasar Tanah Air.
The All New Honda BeAT, Akankah Mengulangi Sukses?

The All New Honda BeAT, Akankah Mengulangi Sukses?


Era sistem pengabutan bahan bakar injeksi memang mau tidak mau akan datang dan All New Honda BeAT hadir untuk menyongsong era injeksi. Namun akankah mengulangi sukses Honda BeAT versi karbu?Seperti yang kita tahu bahwa produk entry level dari ketiga pabrikan Jepang telah mengadopsi sistem pengabutan bahan bakar injeksi dan konsumen entry level masih belum semuanya terbuka dengan injeksi. 
Hasil Penjualan Yamaha Bulan September 2012

Hasil Penjualan Yamaha Bulan September 2012


Total penjualan Yamaha di bulan September 2012 naik 56 persen dibandingkan Agustus 2012. Kenaikan menggembirakan ini ditunjang terus diburunya motor-motor injeksi Yamaha.Hasil positif di bulan September ditandai dengan total penjualan Yamaha 208.849 unit. Meningkat 56 persen dibandingkan dengan total di Agustus 134.020 unit. 

13 October 2012

Mio, V-ixion dan Jupiter Mendapat Penghargaan Social Media Achievement Award

Mio, V-ixion dan Jupiter Mendapat Penghargaan Social Media Achievement Award


Yamaha dianugerahi tiga penghargaan Social Media Achievement Award untuk Mio, V-Ixion dan Jupiter. Prestasi ini semakin mengukuhkan kiprah Yamaha di social media yang juga telah mengukuhkan lebih dari 2 juta fans di Facebook korporat Yamaha Motor Indonesia. Social Media Achievement Award diberikan untuk Mio di kategori sepeda motor matik, V-Ixion kategori sepeda motor sport dan Jupiter kategori sepeda motor bebek. Mio, V-Ixion dan Jupiter sudah sering memperoleh penghargaan atas kualitasnya. Dan khusus Social Media Achievement Award artinya Mio, V-Ixion dan Jupiter kerap dibicarakan kualitasnya yang baik di media sosial.