Uneg-Uneg Soal Motor Disini Tempatnya

31 March 2014

New Honda Vario 110 FI Resmi Meluncur

New Honda Vario 110 FI Resmi Meluncur


Desas desus tentang munculnya matik injeksi yang akan menggantikan versi karbu akhirnya terjawab sudah. New Honda Vario 110 FI resmi meluncur menggantikan Vario 110 CW yang masih usung sistem pengabutan bbm berkarburator. Bersamaan dengan peluncuran New Honda Blade 125 FI, kini line up speda motor PT Astra Honda Motor (AHM) sudah usung sistem injeksi semua. Tiger dan CS sudah resmi dihentikan produksinya dan itu berarti kita akan segera melihat pengganti dari Tiger dan CS1.
Yamaha Raih 6 Penghargaan Otomotif Award 2014

Yamaha Raih 6 Penghargaan Otomotif Award 2014

Yamaha meraih 6 penghargaan Otomotif Award 2014 dari Tabloid Otomotif untuk 3 produknya Jupiter Z1, Soul GT dan V-Ixion (motor sport dan engine). Serta apresiasi khusus Positivity Award dan best website korporat Yamaha.

30 March 2014

Aksesoris Yamaha Mio Fino FI

Aksesoris Yamaha Mio Fino FI


Yamaha meluncurkan Fino Fuel Injection (FI) Special Edition untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Produk edisi khusus ini dilengkapi aksesoris untuk dua tipenya Fino FI Premium dan Fino FI Sporty. Yamaha menjual Fino FI Special Edition yang sudah dilengkapi dengan satu set aksesoris baik untuk tipe Premium maupun Sporty. Sedangkan aksesoris yang dijual terpisah atau satuan bisa dibeli langsung oleh konsumen di dealer-dealer resmi Yamaha. 
Tips Mengganti Oli Mesin Motor

Tips Mengganti Oli Mesin Motor

Oli merupakan salah satu bagian yang penting dalam suatu mesin kendaraan bermotor. Ibarat manusia yang membutuhkan darah untuk membawa sari makanan serta oksigen keseluruh tubuh, mesin kendaraan bermotor membutuhkan oli untuk melumasi serta melindungi seluruh bagian dalam tubuhnya. Ada beberapa tips nih bagi yang ingin mengganti oli mesin sepeda motornya. Cek lebih lanjut.

29 March 2014

New Honda Blade 125 FI Usung Mesin 125cc

New Honda Blade 125 FI Usung Mesin 125cc


New Honda Blade 125 Fi yang baru saja diluncurkan, selain mempunyai 3 varian, yaitu S, R dan Special Racing Edition, di mana harganya mulai dari Rp 15.350.000 hingga Rp 16.050.000. Kapasitas mesinnya juga ditingkatkan sebesar 15cc, yaitu menjadi 125cc. Waw!

New Honda Blade 125 FI Resmi Meluncur

New Honda Blade 125 FI Resmi Meluncur


Setelah sebelumnya nampak foto dengan suasana syuting iklan sepeda motor yang desainnya mirip Honda New Blade dan disinyalir itu adalah Honda New Blade FI. Kini jelas sudah bahwa sepeda motor yang iklannya di Sirkuit Sepang, Malaysia, tersebut memang New Blade FI dengan kapasitas mesin menjadi 125cc. 

28 March 2014

Kenapa Dani Pedrosa Tetap Dipertahankan?

Kenapa Dani Pedrosa Tetap Dipertahankan?


8 tahun sudah Dani Pedrosa bersama Repsol Honda Team (RHT) tapi selama itu pula do’i belum berhasil meraih title juara dunia MotoGP. Diplot agar menjadi pembalap Honda sejak turun di kelas 125cc pada tahun 2001 dan berhasil menjadi juara dunia kelas 125cc. Tahun 2004 sukses menjadi juara dunia kelas 250cc dan akhirnya naik ke kelas MotoGP pada tahun 2006. Lalu kenapa walaupun sudah lama tak menjadi juara dunia kelas MotoGP tapi masih tetapi tetap dipertahankan?

27 March 2014

Kohar Jupiter MX Series Dengan Part V-ixion

Kohar Jupiter MX Series Dengan Part V-ixion

Buat pemilik Jupiter MX series yang doyan dengan performa, terutama yang lagi bingung bagaimana menambah performa dan bengkel tempat eksekusinya, ayo kemari berkumpul dan simak lebih dalam dan jauh lebih nyenyak. Zzzzzzz (skip...skip, lanjut ke “read more”)

24 March 2014

Tiger (ikutan) Disuntik Mati

Tiger (ikutan) Disuntik Mati


Berita duka cita.....setelah sebelumnya motor crossover andalan Astra Honda Motor (AHM) disuntik mati. Kini motor AHM lainnya, yaitu Sang Legendaris, Honda Tiger juga resmi disuntik mati. Kenapa dan apa penggantinya?
MotoGP Losail 2014 : Marc Juara Rossi Menggila

MotoGP Losail 2014 : Marc Juara Rossi Menggila

Pertama-tama mari ucapkan selamat dahulu terhadap Marc Marques yang berhasil menjadi juara seri pertama di Sirkuit Losail, Qatar. Selain itu juga memenangkan duel dengan idolanya, yaitu Valentino Rossi. Sungguh menarik jalannya balapan dan banyak pula yang tidak bisa melanjutkan hingga garis finis.

23 March 2014

no image

QP MotoGP Qatar : Marquez Rebut Pole!

Marc Marquez raih pole position! Semangat masa muda mengalahkan yang namanya cedera.

Hasil kualifikasi MotoGP Qatar:

Q2:
1. Marc Marquez   || Honda ||   1m 54.507s
2. Alvaro Bautista   || Honda ||  1m 54.564s | +0.057s
3. Bradley Smith   || Yamaha ||   1m 54.601s | +0.094s
4. Andrea Dovizioso   || Ducati ||    1m 54.644s | +0.137s
5. Jorge Lorenzo   || Yamaha ||   1m 54.661s | +0.154s
6. Dani Pedrosa   || Honda ||   1m 54.703s | +0.196s
7. Stefan Bradl   || Honda ||   1m 54.871s | +0.364s
8. Cal Crutchlow   || Ducati ||   1m 54.888s | +0.381s
9. Aleix Espargaro   || (Forward Yamaha) ||   1m 54.986s | +0.479s
10. Valentino Rossi   || Yamaha ||   1m 55.096s | +0.589s
11. Andrea Iannone   || Ducati Open ||   1m 55.127s | +0.620s
12. Pol Espargaro   || Yamaha ||   1m 55.152s | +0.645s

no image

FP4 MotoGP Qatar: Smith Patahkan Dominasi Aleix!

Latihan bebas berlangsung cepat dan tak terasa sudah mencapai ke latihan bebas yang terakhir , yaitu yang keempat. Aleix Espargaro seringkali menjadi yang tercepat, namun kini bisa dipatahkan oleh Bradley Smith. 

22 March 2014

Fino FI dan GT125 Naik Penjualanya

Fino FI dan GT125 Naik Penjualanya

Sementara itu, dua produk terbaru Yamaha yang diluncurkan Januari lalu, Fino FI dan GT125 ikut naik penjualannya. Fino FI yang merupakan motor injeksi ke-10 Yamaha itu terjual 8.475 unit atau naik 23,31 % dibandingkan Januari 2014. ”Konsumen kian antusias ingin “Kemanapun Semakin Asyik” bersama Fino FI. Dengan dua tipe Fino Sport (Casual Sporty) dan Fino Premium (Classic Sporty), anak-anak muda tinggal memilih yang sesuai karakternya. Kenaikan ini merupakan respon positif mereka terhadap Fino anyar ini,” tambah Eko.

21 March 2014

New Livery Yamaha MotoGP

New Livery Yamaha MotoGP


Setelah 3 tahun lamanya Yamaha tanpa sponsor utama karena tahun 2010 Valentino Rossi hengkang dari Yamaha. Kini Yamaha bisa bernafas lega setelah akhirnya Movistar yang merupakan perusahaan komunikasi asal Spanyol, menjadi sponsor utama dengan durasi 5 tahun. Dengan demikian selama 5 tahun setidaknya bisa lebih fokus ke pengembangan motor. 
FP1 MotoGP Qatar: Aleix Lanjutkan Konsistensi!

FP1 MotoGP Qatar: Aleix Lanjutkan Konsistensi!


Pagelaran akbar MotoGP akan kembali hadir, seri pertama di Doha, Sirkuit Losail Qatar. Latihan bebas yang pertama pun sudah dilaksanakan dan ketika artikel ini diketik , latihan bebas pertama kelas Moto2 sedang berlangsung. Aleix Espargaro lanjutkan konsistensi dan tren positif , menjadi yang tercepat di latihan bebas yang pertama. Eediiiaann!
Yamaha R15 Kelamaan Keluarnya?

Yamaha R15 Kelamaan Keluarnya?

Kebiasaan bila aka nada produk baru dari Yamaha itu adalah adanya spyshoot. Entah itu berupa printilan part dari produk tersebut atau bisa juga ketangkep basah lagi simulasi harian di jalan sesungguhnya. Nah yang terbaru adalah akan ada Lightsport dari Yamaha, yaitu YZF R15. Namun, tidak sedikit yang berpendapat bahwa munculnya kelamaan. Apakah benar begitu?

20 March 2014

Inikah Sketsa Yamaha R25 Mass Pro?

Inikah Sketsa Yamaha R25 Mass Pro?


Yamaha Motor company merilis sebuah TVC berdurasi 15 detik dan diunggah ke situs Youtube. Berlatar  disebuah tempat antah berantah dengan tema masa depan yang futuristic. Yang OM tangkap dari TVC ini adalah memperlihatkan produk-produk yang akan keluar pada tahun 2014. Salah satunya adalah Yamaha R25.
27 – 29 Juta Rupiah Rentang Harga Logis Yamaha R15

27 – 29 Juta Rupiah Rentang Harga Logis Yamaha R15

Jagad dunia maya roda dua digegerkan akan kedatangan motor lightsport 150cc 4tak andalan pabrikan Garputala, yaitu Yamaha YZF R15. Ditambah lagi muncul NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor) R15 yang hanya Rp 18,1 juta atau hanya beda Rp 600.000 dari New V-ixion Lighting (NVL), memunculkan spekulasi bahwa harganya tidak akan jauh dari  NVL. Maunya sih kisaran 24-25 juta rupiah tapi kecil kemungkinannya bila masih mau memikirkan konsumen yang telah membeli NVL. Lalu, berapa yang logis?

19 March 2014

Yamaha Kembali Kuasai Segmen Sport Februari 2014

Yamaha Kembali Kuasai Segmen Sport Februari 2014

JAKARTA-Yamaha masih merajai market motor sport Indonesia dengan memimpin penjualannya di Februari 2014. Bahkan meningkat 56,02 % dibandingkan sebulan lalu dengan kontribusi V-Ixion yang juga naik tajam.
Subtitusi Spare Part Satria F150

Subtitusi Spare Part Satria F150


Motor ayago (ayam jago) yang ganteng nan powerfull ini, punya banyak daya pikatnya. Mulai dari desain yang gabungan sport dengan moped bin bebek, tenaganya yang powerfull, speedometer kombinasi analog dengan digital sampai dimensinya yang ramping sehingga enak untuk selap slip di tengah kemacetan. Tapi sayang, ketersediaan spare partnya agak jarang tapi tenang. Ada part subtitusinya kok, apa saja?Mongga simak lebih lanjut.

14 March 2014

Penyebab CVT Soul GT Bergetar Lebih bin Ndredeg

Penyebab CVT Soul GT Bergetar Lebih bin Ndredeg

Yamaha Soul GT sejatinya mempunyai desain yang gagah, macho dan konsumsi bbmnya irit. Adanya unsure sporty elegan dengan emblem 3D, mampu membuat orang terpincut untuk membelinya. Tapi setelah dipinang, tak jarang pemilik yang mengeluh tentang getaran yang berlebihan bin ndredeg terutama dikecepatan 60kpj. Apa penyebabnya? Berikut OM jabarkan penyebab dan cara benerin CVT Soul GT yang bergetar berlebihan.

13 March 2014

Isi BBM Banyak Perhatikan Angka yang Tertera

Isi BBM Banyak Perhatikan Angka yang Tertera

Seorang kawan pemilik dari Kawasaki Ninja 150RR bertanya dengan ekspresi yang antara kesal, bingung, penasaran dan kecewa bercampur menjadi satu. Awalnya OM dibuat heran juga dengan ini orang tapi setelah doi tenang dan mulai cerita, akhirnya OM mengerti apa yang terjadi. Berikut pernyataannya.

Yamaha Launching Tim Balap dan Paparkan Target

Yamaha Launching Tim Balap dan Paparkan Target

JAKARTA - Home of Racing - Semakin Profesional, Semakin di Depan ! Tema bermakna dalam bagi Yamaha Racing Team (YRT) Indonesia itu menjadi petunjuk arah menuju sukses musim 2014. Sebelumnya, kiprah Yamaha di tahun 2013 menghasilkan prestasi menggembirakan berkat persiapan matang. Mulai dari persiapan Jupiter Z1, edukasi pembalap, edukasi mekanik dan team management. Serta dilengkapi dengan pengembangan teknologi Fuel Injection di dunia balap. 

12 March 2014

Yamalube Racing Oil Launching 7 April

Yamalube Racing Oil Launching 7 April

Kesiapan Yamaha Racing Team (YRT) Indonesia menghadapi musim 2014 diperkuat di semua lini. Sebagai satu kesatuan tim dibutuhkan berbagai komponen penyempurna yang menjadikan Yamaha tim juara. Salah satu perangkat itu adalah Yamalube Racing Oil yang musim lalu ikut mendukung kemenangan Sigit PD di dua kelas Indoprix. 
Gali Potensi Satria F VS CB150R VS V-ixion

Gali Potensi Satria F VS CB150R VS V-ixion

Yang jelas bukan lubang yang kita gali, melainkan potensi dari 3 motor yang hangat diperbincangkan. Tentunya lebih mengarah ke performa ya. Untuk bagian lainnya dalam tahap waiting list. Apa saja potensinya?Yuk mari kita telusuri jauh lebih dalam.

11 March 2014

no image

Aleix Espargaro Paling Cepat Di antara Rider Open Class

Aleix Espargaro memang sungguh sangat mengejutkan!Berbekal motor Open Class dengan mesin dan sasis menyewa dari Yamaha kelas satelit yang masih belum dilengkapi SSG, do’i tampil perkasa dengan menjadi yang tercepat. Saudaranya berhasil menempel ketat dengan selisih hanya 0.033 detik saja tapi terjadi sesuatu hal yang tidak terduga.
AHM Suntik Mati CS1

AHM Suntik Mati CS1

Mengusung mesin dari Honda Sonic yang telah diturunkan performanya, Honda CS1 pun meluncur. Biar kata sudah diturunkan performanya tapi tenaganya masih cukup dahsyat dengan bertengger di angka 12dk. Namun sayang beribu sayang, bila Honda Sonic mengusung model ayago sebagai tambahan daya tarik,tidak untuk CS1. Usung tema crossover, niatnya AHM ingin hadirkan gabungan antara model bebek dengan sport layaknya ayago tapi ternyata masyarakat Indonesia tidak begitu menyukainya.
Yamaha Raih Penghargaan Motorcycle Manufacturer of The Year

Yamaha Raih Penghargaan Motorcycle Manufacturer of The Year

JAKARTA - Kiprah Yamaha di dunia otomotif roda dua Indonesia diakui sebagai yang terbaik. Hal itu diapresiasi lewat penghargaan Motorcycle Manufacturer of The Year Indonesia Roy Morgan Customer Satisfaction Award.

07 March 2014

Penjualan Motor Honda Naik 15%

Penjualan Motor Honda Naik 15%

Penjualan sepeda motor Honda, kini sudah kembali menembus "dinding" 400.000 unit. Bila pada bulan lalu hanya mencapai 366.797 unit lantaran banjir mendera, sekarang naik 15% menjadi 423.950 unit!Ediaaan kan mas bro mba sist!?Bagaimana komposisinya?
Yamaha Urban X Style Sambangi 14 Kota

Yamaha Urban X Style Sambangi 14 Kota

X-Ride menyambangi 14 kota dengan Urban X Style di bulan Februari dan Maret ini. Atmosfer di dalamnya dekat dengan aktivitas anak muda yang dinamis sesuai temanya Aktif & Urban. Urban X Style diantaranya sudah dilaksanakan Februari di Purwodadi, Palembang timur (Oku), Jambi, Brebes, Banjarmasin. Maret akan digelar di Kediri (sudah), beberapa titik di Jakarta dan sekitarnya, Solo, Blitar, Madiun, Banjarbaru, Palangkaraya. 
Ninja RR Mono Datang Bagaimana Nasib CBR250R?

Ninja RR Mono Datang Bagaimana Nasib CBR250R?

Kawasaki Ninja RR Mono yang telah dilaunching yang bertepatan dengan Hari kasih Sayang, membuat geger jagad dunia roda dua mulai di dunia nyata maupun dunia maya. Diplot sebagai pengganti Ninja 150RR, Ninja RR Mono mengusung mesin silinder tunggal berkapasitas 250cc DOHC. Bagaimana nasib rival yang mengusung jenis mesin yang sama?

06 March 2014

Busi Standar Lebih Bagus dari Busi Iridium?

Busi Standar Lebih Bagus dari Busi Iridium?

Cukup banyak biker yang penasaran dengan busi iridium dan kepincut ingin mencoba. Namun setelah mencoba, cukup banyak juga yang kuciwa dengannya dan berpikiran bahwa masih lebih bagus busi standar daripada busi iridium. Kebanyakan alasannya karena umur busi menjadi lebih pendek, performa biasa saja bahkan ada yang sudah sanksi duluan lantaran sudah tahu bahwa bahan iridium adalah penghantar listrik yang buruk.  Masa sih?Cekidot mas bro mba sist.

05 March 2014

Closing Party Glow Run Night Series GT125

Closing Party Glow Run Night Series GT125

BANDUNG - Rio Dewanto ikut lari malam di closing party Glow Run Night Series GT125. Brand ambassador GT125 itu tampil diantara 2000 peserta yang tumpah ruah di Bandung. Hari pertama di bulan Maret 2014 dibuka Yamaha dengan kehebohan di Kota Kembang. Malam Sabtu 1 Maret dilewati dengan gemerlap Glow Run start dari Balai Kota Wastu Kencana menuju jalan Juanda, Diponegoro, Cisangkuy, Taman Cibeunying Selatan, Cihapit, RE Martadinata, Merdeka dan kembali finish di Balai Kota.
Kampas Kopling New V-ixion Pakai Punya New Jupiter MX

Kampas Kopling New V-ixion Pakai Punya New Jupiter MX

Akhir tahun 2012, V-ixion telah mengalami penyegaran desain dan tentunya juga penambahan fitur agar money of valuenya semakin bagus. Tapi dengan harga yang hanya naik sedikit, tentunya pabrikan agar berpikir untuk "mereduksi" beberapa part. Seperti contohnya pada blok silinder New V-ixion yang jauh lebih murah dibandingkan dengan blok silinder V-ixion lawas. Ternyata masih ada lagi mas bro mba sist, apakah itu?
CSR Yamaha Tangani 1200 Pasien

CSR Yamaha Tangani 1200 Pasien

SENTUL - Corporate Social Responsibility (CSR) Yamaha menangani 1.200 orang pasien dalam pengobatan massal di kawasan Bogor. Bekerjasama dengan 100 dokter dan mahasiswa kedokteran profesional dari tim Peduli Bangsa dan komunitas pecinta offroad dan X-Ride yaitu EFOURWD (Everything Four Wheel Drive), aktivitas Yamaha ini pun cukup unik.

02 March 2014

Uuuuggghhh.....Ampun DJ!

Uuuuggghhh.....Ampun DJ!


Hari minggu waktunya santai-santai dan bahas yang ringan saja. Ada foto yang mencengangkan dan OM sungguh sangat tidak bisa berkata-kata. Silakan deh mas bro mba sist saja yang berkomentar...hehehe. Buat pabrikannya mungkin bisa buat dijadikan iklan, betapa tangguhnya produk motor tersebut.

Perbedaan Honda Supra X 125 FI dengan Versi Karbu

Perbedaan Honda Supra X 125 FI dengan Versi Karbu

Selain desain dan striping yang agak sedikit berubah, pastinya ada juga yang berubah namun tidak terlihat dengan sekilas mata. Mau tahu apa saja perbedaan antara Honda Supra X 125 (HSX 125) FI dengan yang versi karbu? Simak lebih lanjut mas bro mba sist.

01 March 2014

Daftar Pembalap MotoGP Musim 2014

Daftar Pembalap MotoGP Musim 2014

Tanggal 28 Februari yang lalu, bertepatan dengan pengumuman resmi bahwa Ducati telah resmi pindah ke open class , FIM merilis daftar pembalap yang akan berjuang di kelas Moto3 , Moto2 dan MotoGP. Untuk kelas MotoGP sendiri terdiri dari 23 pembalap , di mana 15 pembalap berada di kelas terbuka dan 8 pembalap di kelas pemenang. Siapa saja kah pembalapnya?

Ducati FIX ke Open Class MotoGP

Ducati FIX ke Open Class MotoGP

Tim Ducati pernah berjanji akan menyatakan akan pindah ke open class atau masih tetap di factory class setelah mereka mengikuti tes resmi di Sepang. Tes pertama di Sepang belum kasih kabar dan kini setelah tes kedua yang di Sepang juga akhirnya mereka kasih kabar bahwa mereka fix pindah dari factory class ke open class.
Motor Yamaha Paling Bisa Diandalkan

Motor Yamaha Paling Bisa Diandalkan

JAKARTA - Yamaha diakui sebagai brand kendaraan roda dua yang paling bisa diandalkan. Ini berdasarkan Consumer Reports yang menempatkan Yamaha di rangking teratas. Analisa Consumer Reports dilakukan pada 4.681 motor keluaran 2009 sampai 2012. Hasilnya? 
Berapakah Harga yang Pantas untuk R15?

Berapakah Harga yang Pantas untuk R15?

Dijamin pusing tujuh keliling para petinggi Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM). Pandangan pertama akan menentukan masyarakat untuk menjadi suka atau tidak suka. Bila salah memasang harga maka bisa membawa petaka. Apalagi desain Yamaha R15 tidak se “wah” desain Yamaha R125 sehingga agak susah bila pasang harga tinggi. Lalu berapa yang pantas?